MOROWALI, TOPKOTA.co – Dalam upaya menggalang semangat keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa, Kodim 1311/Morowali bersama berbagai unsur masyarakat menyelenggarakan peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1445 H/2024.
Acara yang berlangsung di Masjid Al-Hidayah Kodim 1311/Morowali ini menarik perhatian berbagai pihak, termasuk tokoh masyarakat, tokoh agama, dan instansi terkait, Senin (12/2/2024).
Kegiatan ini dihadiri Dandim 1311/Morowali Letkol Inf Alzaki SE MM MBA MMAS, Kapolres Morowali, Pj Bupati Morowali diwakili Staf Ahli Bidang Kesra, Ustadz Abu Bakren, Ketua Adati to bungku, Kepala BNN Kabupaten Morowali, Ketua KPU Morowali, Ketua Persit KCK Cabang LXVII Dim 1311 bersama pengurus persit, Danpospom Morowali, Santri dari Yayasan Hidayatulah, Tahfidz Quran dan Nurul Iman Alkahairaat, anggota Kodim 1311/Morowali dan Polres Morowali, menegaskan komitmen untuk terus memperkokoh hubungan spiritual dalam era digital yang terus berkembang pesat.
Dalam sambutannya, Letkol Inf Alzaki menyampaikan rasa syukur kepada Allah SWT atas nikmat kesehatan dan kekuatan yang memungkinkan terlaksananya acara tersebut. Dandim juga menyoroti tema kegiatan kali ini yang mengusung “Aktualisasi Nilai-nilai Isra Mi’raj dan Pengalaman Ibadah di Tengah Terpaan Digitalisasi”, sebagai refleksi akan pentingnya mempertahankan nilai-nilai spiritual di tengah arus modernisasi.
Pada kesempatan itu, Letkol Inf Alzaki juga mengajak untuk meneladani tiga pelajaran penting dari peristiwa Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW. Pertama, bahwa setelah kesulitan akan datang kemudahan. Kedua, mengingatkan akan kebesaran kekuasaan Allah SWT, dan ketiga mengajarkan untuk tidak putus asa dalam menyebarkan kebaikan, meski belum semua orang mungkin percaya.
Kehadiran berbagai elemen masyarakat dari tokoh agama, tokoh adat, hingga instansi pemerintah dan lembaga kemasyarakatan, menunjukkan dukungan yang kuat terhadap upaya memperkokoh keimanan dan nilai-nilai keagamaan di tengah masyarakat.
Acara ini tidak hanya menjadi momentum refleksi spiritual, tetapi juga ajang untuk mempererat tali silaturahmi dan kerjasama antarberbagai pihak dalam menjaga keutuhan dan kebersamaan dalam bingkai keberagaman yang ada.
Semoga dengan diadakanya acara Peringatan Isra Mi’raj kali ini, diharapkan semangat kebersamaan dan keimanan terus menggelora di tengah masyarakat Morowali, serta memberikan inspirasi bagi generasi Muslim dan Muslimah untuk menjunjung tinggi nilai-nilai spiritual dalam kehidupan sehari-hari. (Rpdm)