MEDAN, TOPKOTA.co – Kapolrestabes Medan Kombes Pol Dr Teddy John Sahala Marbun SH MHum memimpin rapat arahan dan evaluasi, di Rupatama Polrestabes Medan, Senin (8/1/2024).
Rapat anev yang dipimpin Kapolrestabes Medan ini dilakukan guna mewujudkan situasi dan kondisi kamtibmas di wilayah hukum (Wilkum) Polrestabes Medan semakin aman, nyaman dan kondusif.
Dalam gelaran anev tersebut, Kapolrestabes Medan turut didampingi Wakapolrestabes Medan AKBP Anhar Arlia Rangkuti SIK, yang juga dihadiri pejabat utama (PJU) Polrestabes Medan, Kapolsek jajaran, serta para pama/mewakili.
Kapolrestabes Medan Kombes Pol Dr Teddy John Sahala Marbun SH MHum dalam arahannya mengatakan, agar para Kapolsek jajaran Polrestabes Medan bisa mewujudkan situasi kamtibmas yang aman, nyaman dan kondusif kepada masyarakat.
“Wujudkan dan ciptakan suasana dan situasi yang kondusif di tengah-tengah masyarakat, agar dalam beraktivitas masyarakat merasa aman dan nyaman. Apalagi dengan kehadiran polisi di tengah-tengah masyarakat,” tegas Kapolrestabes Medan. (red)