IKLAN - SCROLL KE BAWAH UNTUK MELANJUTKAN KONTEN

Minggu, 22 September 2024

Diduga Edarkan Narkoba, Personel Polrestabes Medan Ditangkap

Foto ilustrasi. (Net)

MEDAN, TOPKOTA.co – Seorang oknum polisi berinisial Briptu MS yang bertugas di Polrestabes Medan diduga ditangkap atas kasus narkoba.

Informasi yang dihimpun, Senin (12/2/2024), MS ditangkap di sebuah hotel di Jalan Adam Malik Medan, pada hari Jumat (9/2/2024).

Penangkapan MS bermula dari laporan yang menyebutkan adanya seorang pria yang membawa narkoba di depan hotel tersebut.

Menindaklanjuti laporan tersebut, Tim Paminal Propam turun ke lokasi untuk melakukan penyelidikan dan menangkap pria yang belakangan diketahui sebagai Briptu MS.

Dari tangan MS, diamankan sejumlah barang bukti diduga pil ektasi yang cukup banyak. Kemudian MS dibawa ke Polrestabes Medan untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut.

Kasi Humas Polrestabes Medan Iptu Nizar Nasution saat dikonfirmasi mengaku belum mengetahui informasi adanya personel yang ditangkap kasus narkoba.

Kasat Narkoba Polrestabes Medan AKBP Jhon Hery Rakutta Sitepu mempersilankan wartawan mempertanyakan hal itu ke Polda Sumut. “Polda yang tangani,” sebut Jhon

Sementara itu, Direktur Narkoba Polda Sumut Kombes Pol Yemi Mandagi saat dihubungi agar menanyakan kepada Kabid Humas Polda Sumut Kombes Pol Hadi Wahyudi.

Sedangkan Kabid Humas ketika ditelepon belum memberikan respon hingga berita ini diturunkan. (Ayu)