IKLAN - SCROLL KE BAWAH UNTUK MELANJUTKAN KONTEN

Jumat, 20 September 2024

Dandim 1311/Morowali Berikan Pengabdian Terbaik Sediakan Air Bersih Untuk Masyarakat

Dandim 1311/Morowali Letkol Inf Alzaki SE MM MBA MMAS saat meresmikan program Manunggal Air Bersih, di Halaman Kantor Makodim 1311/Morowali, Selasa (6/2/2024). (Foto: Ridhwan)

MOROWALI, TOPKOTA.co – Dandim 1311/Morowali Letkol Inf Alzaki SE MM MBA MMAS bersama personil Kodim 1311/Morowali telah mengambil langkah konkret untuk memenuhi kebutuhan masyarakat akan air bersih. Dalam rangka mendukung program TNI AD Manunggal Air Bersih, mereka secara penuh memberikan dukungan dan kerja kerasnya.

Program ini telah memberikan dampak positif yang signifikan bagi masyarakat, terutama di Dusun Puta Desa Lanona Kecamatan Bungku Tengah Kabupaten Morowali. Masyarakat di wilayah tersebut, yang sebelumnya kesulitan mendapatkan akses air bersih, kini dapat menikmati aliran air langsung ke rumah mereka, berkat upaya keras dari Dandim 1311/Morowali beserta anggotanya.

Selasa (6/2/2024), dalam acara yang diselenggarakan di Halaman Kantor Makodim 1311/Morowali, Jalan KTM Desa Bahomohoni Kecamatan Bungku Tengah Kabupaten Morowali, Kasad Jenderal TNI Maruli Simanjuntak secara virtual meresmikan program Manunggal Air Bersih, dengan 1.898 titik air di seluruh Indonesia, termasuk salah satunya di Kodim 1311/Morowali.

Turut hadir dalam acara tersebut, Danrem 132/Tadulako Brigjen TNI Dody Triwinarto SIP MHan, Forkopimda Kabupaten Morowali, Kepala Pertanahan Kabupaten Morowali M Naim, serta sejumlah tokoh dan pejabat terkait.

Dalam sambutannya, Letkol Inf Alzaki menyampaikan rasa syukur atas keberhasilan penyediaan air bersih ini. Dia juga mengundang partisipasi aktif dari kepala desa, lurah, camat, dan masyarakat untuk memberikan masukan dan saran guna meningkatkan pelayanan TNI AD kepada masyarakat dalam hal penyediaan air bersih.

Dandim 1311/Morowali Letkol Inf Alzaki SE MM MBA MMAS saat meresmikan program Manunggal Air Bersih, di Halaman Kantor Makodim 1311/Morowali, Selasa (6/2/2024). (Foto: Ridhwan)

Sampai saat ini, berkat kerjasama yang baik, kebutuhan air masyarakat telah terpenuhi. Namun, Dandim 1311/Morowali tetap terbuka untuk menerima masukan dan solusi dari semua pihak demi peningkatan pelayanan yang lebih baik di masa mendatang.

Dengan komitmen yang kuat dan kerja keras yang berkelanjutan, Dandim 1311/Morowali berjanji untuk terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, menjadikan air bersih sebagai hak setiap warga, dan memperkuat kemitraan dengan semua pihak demi kemajuan bersama.

Sementara itu ditempat yang sama, Bani selaku perwakilan dari masyarakat penerima manfaat menyampaikan ucapan terimakasih kepada Kasad dengan adanya program TNI AD Manunggal Air. “Masyarakat Dusun Puta Desa Lanona selama ini kekurangan air, dan alhamdulilah sekarang air sudah mengalir ke rumah-rumah masyarakat,” ujarnya. (Rpdm)

BERITA TERKINI

BERITA TERPOPULER