LABUSEL, TOPKOTA.co – Kapolres Labuhanbatu Selatan (Labusel) AKBP Maringan Simanjuntak menerima kunjungan Kajari Labusel DR Bayu Setyo Pratomo, di lobi Mapolres, Rabu (17/1/2024).
Turut menyambut kunjungan itu, Wakapolres Labusel Kompol Bambang G Hutabarat dan jajaran.
Kajari hadir bersama Kasi Intelijen Sahbana Pilihanta Surbakti, Kasi Pidana Umum (Pidum) Naharuddin Rambe, dan jajaran lainnya.
Mengawali kunjungan itu, Kajari Labusel mengucapkan terima kasih atas sambutan hangat harmonis Polres Labusel. “Saya mengucapkan terima kasih atas sambutan yang begitu besar dari keluarga besar Polres Labuhanbatu Selatan. Kedatangan kami ke Polres Labuhanbatu Selatan ini hanya ingin bersilaturahmi dan menjalin keakraban. Adapun hal-hal yang lain, akan kita bicarakan dengan rasa kekeluargaan,” ucap Kajari.
Sementara, Kapolres Labusel AKBP Maringan Simanjuntak mengucapkan terima kasih atas keluangan waktu Kajari Labusel menyempatkan diri berkunjung bersilaturahmi.
“Saya mengucapkan terima kasih atas kunjungan dari pihak Kejari Labuhanbatu Selatan terutama bapak Kajari, yang kami nilai sudah cukup baik dalam memimpin Kejari Labuhanbatu Selatan,” ucap Maringan.
Kata Maringan, kehadiran pihak Kejari Labusel di kantornya merupakan suatu kehormatan besar baginya dan jajaran. “Mudah-mudahan silaturahmi ini semakin mempererat hubungan yang harmonis antara Polres Labuhanbatu Selatan dengan pihak Kejaksaan dan menjadi barometer penegakan hukum yang lebih baik kedepannya di Kabupaten Labuhanbatu Selatan ini,” pungkas Maringan. (Ayu)