BATUBARA, TOPKOTA.co – Bhayangkari Polres Batu Bara Peduli dan Sambangi Pos Pengamanan Ketupat Toba 2024, Sabtu, 06 April 2024 sekira Pukul. 11.00 – 12.00 wib di Pos pengamanan I Tanah Merah, Pos Pengamanan I Kecamatan Air Putih dan Pos Pelayanan 2 Pintu Tol Lima Puluh dan Pos Pengamanan Simpang 4 Kecamatan Lima Puluh Kabupaten Batubara Provinsi Sumatra Utara.
Menurut Kapolres Batu Bara AKBP Taufiq Hidayat Thayeb, S.H., S.I.K melalui Kasi Humas AKP A.H., Sagala Kegiatan ini di lakukan Ibu Bhayangkari untuk mendukung Pelaksanaan personil yang bertugas di Pos Pengamanan dan Pos Pelayanan di wilayah Hukum Polres Batu Bara.
Seperti di Pos Pengamanan I Tanah Merah dan Pos Pelayanan I Kecamatan Air Putih, Kapolsek Indrapura AKP Jonni H Damanik, S.H., M.H., mendampingi Ibu Ketua Ranting dan Pengurus Bhayangkari Polsek Indrapura melakukan Peduli Sambang di Pos Pengamanan Jalinsum Tanah merah dan di Pos Pelayanan di jalinsum Desa si pare pare dalam rangka mendukung personil yang melaksanakan tugas Operasi Ketupat Toba 2024 di wilayah hukum Polsek Indrapura, semoga Parcel yang berisi makanan dan minuman siap saji ini bisa membantu bapak bapak yang melaksanakan tugas di pos pengamanan ini, imbuh Ketua Ranting Bhayangkari Polsek Indrapura.
Begitu juga dengan Ketua Ranting dan Pengurus Bhayangkari Polsek Lima Puluh yang menyambangi Pos Pengamanan dan Pos Pelayanan di wilayah Hukum Polsek Lima Puluh, semoga Pelaksanaan tugas di pos pengamanan dan pos pelayanan dalam rangka operasi Ketupat Toba 2024 dapat berjalan dengan Aman, tertib dan lancar, sembari Ketua Ranting Bhayangkari Polsek Lima Puluh memberikan parcel kepada petugas di pos pengamanan tersebut.
Tambah kasi Humas Atensi dari pimpinan yaitu Kapolres Batu Bara AKBP Taufiq Hidayat Thayeb, S.H.,S.I.K agar personil yang telah di tugaskan di Pos Pengamanan dan Pos Pelayanan bertanggung jawab, bersungguh – sungguh, dapat bekerja dengan maksimal dalam melayani masyarakat dengan baik, kedepankan senyum sapa salam kepada masyarakat, peka terhadap wilayah yang di naungi dan jaga diri jaga kesehatan serta keselamatan, selalu Waspada agar diri kita bisa terhindar dari hal hal yang tidak kita inginkan, Pungkas Kasi Humas AKP A.H., Sagala. (Ayu)