MEDAN, TOPKOTA.co – Dengan hangat dan penuh rasa kekeluargaan, masyarakat dengan penuh antusias menyambut kedatangan Wakil Wali Kota Medan H Aulia Rachman saat melaksanakan Safari Ramadan di Masjid Al Ridho, Jalan Pulau Sinabang Kecamatan Medan Belawan, Kamis (28/3/2024) sore.
Sejumlah pimpinan perangkat daerah di lingkungan Pemko Medan turut serta dalam rombongan Tim Safari Ramadan tersebut. Dikatakan Aulia, seluruh jajaran hingga ke tingkat wilayah dapat memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Dengan demikian, masyarakat benar-benar merasakan kehadiran pemerintah di tengah-tengah mereka.
“Hilangkan ego sektoral, rangkul masyarakat yang berada di sini. Apalagi, untuk masyarakat yang bermukim di kawasan paling utara Kota Medan ini,” kata Aulia Rachman dalam sambutannya.
Selanjutnya, mantan anggota DPRD Medan ini juga mengingatkan kepada camat beserta seluruh jajarannya agar jeli dalam melihat kondisi masyarakat. “Kita butuh data valid untuk melihat kondisi masyarakat disini, misalnya berapa banyak anak-anak yang tidak bisa melanjutkan sekolah harus kita ketahui, lalu segera laporkan ke perangkat daerah terkait sehingga dapat segera kita atasi,” ujarnya.
Dalam Safari Ramadan tersebut, Aulia Rachman juga memberikan sejumlah bantuan dari Pemko Medan untuk masyarakat, di antaranya bantuan hibah pembangunan masjid sebesar Rp 50 juta, bantuan sosial sebesar Rp 10 juta dan paket ramadan.
Kemudian, bantuan budidaya ikan dalam ember dan bibit cabai, bantuan satu set perlengkapan tenis meja, bantuan buku, rak buku dan barcode e-perpus. Selain itu, memberikan santunan kepada 50 orang anak yatim piatu di Kecamatan Medan Belawan. (Ayu)