MEDAN, TOPKOTA.co – Wali Kota Medan, Rico Tri Putra Bayu Waas menerima audiensi dari PT. Bank Syariah Indonesia (BSI). Pertemuan yang berlangsung di rumah Dinas Wali Kota Medan tersebut membahas penguatan kerjasama strategis dalam memudahkan ASN Pemko Medan menunaikan ibadah haji dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui layanan perbankan syariah, Senin (5/1/2026).
Dalam pertemuan itu, Rico Waas menyatakan dukungannya terhadap program BSI yang memudahkan ASN Pemko Medan untuk menunaikan ibadah haji.
“Program ini sebagai langkah positif dalam memberikan kemudahan layanan keuangan syariah guna mendorong perencanaan ibadah haji yang lebih matang bagi ASN,”Kata Rico Waas.
Tidak hanya urusan haji, Rico Waas juga mendorong BSI untuk menyalurkan Kredit Usaha Rakyat (KUR) Super Mikro untuk membantu permodalan masyarakat yang ingin membuka usaha.

“Saya berharap melalui program ini dapat mendukung terciptanya kampung UMKM di Kota Medan, serta membantu masyarakat dalam memperoleh modal usaha demi meningkatkan perekonomian keluarga,”bilang Rico Waas seraya meminta BSI agar ikut berperan dalam membantu sekolah-sekolah tahfizh melalui program CSR yang ada.
Sementara itu, Rolia Nella Elma Sihertian selaku Area Funding Medan Raya menjelaskan, BSI merupakan bank yang fokus di bidang syariah, dan berkomitmen dalam membantu masyarakat melaksanakan ibadah haji.
Maka dari itu melalui gerakan Pemda Berhaji, Nella menyebutkan BSI memberikan kemudahan bagi ASN Pemko Medan yang ingin menunaikan ibadah haji.
“Kami memberikan fasilitasi ASN untuk mempersiapkan keberangkatan haji mulai dari pendaftaran hingga berangkat,”jelas Nella.
Dalam audiensi itu, turut juga hadir Kepala BKPSDM Kota Medan Subhan Fajri Harahap, Plt Kepala BKAD Muhammad Ashari Lubis, dan Plt Kabag Kesra Agus Maryono. (Ayu)









