TANAH KARO, TOPKOTA.co – Wakil Bupati Karo Theopilus Ginting bersama Balai Besar Pengembangan Latihan Kerja (BBPLK) Medan mengunjungi Workshop Barista Medan, Rabu (7/6/2021).
Selain Wakil Bupati dan BBPLK, turut tampak mendampingi Kepala Bappeda Nasib Sianturi dan Kadisnaker dan Koprasi UKM Adison Sebayang.
Pada kesempatan itu, Wakil Bupati Karo menyampaikan bahwa untuk menjalin kerjasama pelatihan dalam rangka peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia, dengan harapan, hal ini akan menunjang terbukanya lapangan kerja dari sektor wiraswasta di Kabupaten Karo kedepannya.
“Saya berharap menjalin kerjasama pelatihan dalam rangka peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia, dengan harapan hal ini akan menunjang terbukanya lapangan kerja dari sektor wiraswasta di Kabupaten Karo kedepannya,” ujar Wabup berharap.
Seperti yang diketahui, BBPLK Medan ini merupakan salah satu unit pelaksana teknis di bawah Direktorat Jenderal pembinaan Pelatihan Vokasi dan Produktivitas Kementerian Ketenagakerjaan Republik Indonesia yang didukung oleh instruktur yang berkualitas dengan latar pendidikan S1 dan S2 dalam bidang pariwisata, konstruksi, kewirausahaan, metodologi pelatihan, bidang K3, dan bidang pendukung lainnya. (John Ginting)