IKLAN - SCROLL UNTUK MELANJUTKAN KONTEN

Turnamen Sepak Bola Piala Bupati dan Wabup Sergai 2025 Siap Bergulir, 16 Tim Akan Bertanding Selama 21 Hari

Serdang Bedagai — Ketua Panitia Turnamen Piala Bupati dan Wakil Bupati Serdang Bedagai (Sergai) 2025, Darmawan, mengumumkan bahwa sebanyak 16 tim resmi terdaftar sebagai peserta. Hal itu disampaikannya usai pelaksanaan Technical Meeting (TM) pada Jumat (14/11/2025).

Turnamen dijadwalkan mulai bergulir pada Jumat, 21 November 2025, yang akan berlangsung di Stadion Mini Desa Nagur, Kecamatan Tanjung Beringin. Sebagai laga pembuka, panitia menghadirkan pertandingan menarik antara tim BAKONTEN EPCE yang akan berhadapan dengan Dambaan FC. Tim Dambaan FC sendiri diperkuat oleh sejumlah konten kreator serta turut direncanakan akan hadir dan bermain Bupati Sergai H. Darma Wijaya dan Wabup H. Adlin Tambunan.

Darmawan menjelaskan, para juara akan menerima hadiah uang pembinaan, masing-masing: Juara I sebesar Rp10 juta, Juara II Rp5 juta, Juara III Rp3 juta, dan Juara IV Rp2 juta. Selain itu, kategori pemain terbaik dan top skor akan memperoleh bonus Rp500 ribu ditambah medali. Seluruh pemain juga mendapatkan jaminan BPJS Ketenagakerjaan khusus atlet.

BACA JUGA:  Bupati Sergai Jadi Nahkoda Kapal Telusuri Sungai Sei Rampah

Lebih lanjut, Darmawan menyebutkan bahwa turnamen ini digelar sesuai arahan Bupati dan Wakil Bupati Sergai, yang menekankan pentingnya pembinaan atlet sepak bola, kampanye bahaya narkoba, serta peningkatan perekonomian masyarakat melalui UMKM yang ikut meramaikan kegiatan.

“Turnamen ini akan berlangsung selama 21 hari dan seluruh pertandingan akan dipimpin wasit profesional serta berlisensi,” ujar Darmawan.

Dengan persiapan yang matang dan dukungan penuh dari pemerintah daerah, turnamen ini diharapkan menjadi ajang kompetitif sekaligus hiburan masyarakat serta sarana pengembangan bakat olahraga di Sergai.

End