ASAHAN, TOPKOTA.co – Budi Ikhsan (24) warga Jalan Durian Kecamatan Kota Kisaran Timur, terpaksa menginap di sel tahanan Polsek Kota Kisaran setelah ketahuan melalui rekaman CCTV mencuri HP, dan diamankan dari lokasi Game Zone yang ada di jalan Imambonjol Kisaran (Pasar Kisaran), Minggu (10/1) sekira pukul 21.30 WIB.
Informasi didapat, pada sore harinya, Rika Widya (17) warga Lingkungan IX Kelurahan Binjai Serbangan Kecamatan Air Joman kehilangan Hand Phone (HP) merk Vivo y12 miliknya saat berjualan masker di bahu jalan Imam Bonjol, tepatnya didepan Toko Mode Fashion dan disamping Toko Indah Taxi.
“Kejadiannya sekitar jam 16.30 Wib bang, waktu itu Hp ku lobet, jadi saat itu Hp di cas dan aku lagi melayani pembeli,” terang Rika kepada wartawan saat ditemui di Polsek Kota Kisaran.
Lebih lanjut dirinya menjelaskan, setelah mengetahui Hpnya hilang, kemudian berusaha mencari tahu siapa yang telah mengambilnya, dengan meminta tolong kepada salah satu Toko yang ada CCTV nya, dan terlihat jelas Budi Ikhsani sebagai pelaku.
“Ketauannya dia pelakunya setelah melihat rekaman CCTV Toko sebelah bang, sekitar pukul 21.00 Wib, trus langsung kami cari tau keberadaannya, dan ada orang yang menginfokan dia lagi main Game Zone di Pasar Kisaran,” jelas Rika.
Setelah mengetahui keberadaan pelaku, Rika menelpon orang tuanya dan meminta tolong kepada rekan-rekannya untuk meminta kembali HP nya, dan ternyata Hp tersebut sudah tidak ada ditangan pelaku. “Pengakuannya, Hp nya udah digade kan sama orang, ya karena gak ada itikad baik dia, maka langsung kami lapor ke polisi la bang,” ungkap Rika.
Amatan wartawan di Polsek Kota Kisaran, korban sudah dimintai keterangan dan pelaku sudah diamankan serta menjalani pemeriksaan, sedangkan pihak Polsek Kota Kisaran saat ini masih melakukan pengembangan. “Pelaku sudah kita amankan, besoklah Kapolsek ngasih keterangannya bang, karena ini masih diperiksa Juper,” pungkas salah satu personil piket Polsek Kota Kisaran. (Dad)