IKLAN - SCROLL KE BAWAH UNTUK MELANJUTKAN KONTEN

Sungai Dalu-Dalu di Batubara Meluap, Ratusan Warga Dirikan Tanggul Buatan

BATUBARA ,TOPKOTA.co – Banjir kiriman berasal dari Simalungun membuat Sungai Dalu-Dalu di Desa Suka Raja Kecamatan Air Putih Kabupaten Batubara meluap sampai kemukiman warga.

Pantauan wartawan, Selasa (8/12) hingga pukul 14.20 WIB, ketinggian luapan air sungai telah melampaui tanggul sungai, dan merembes menuju permukiman warga serta menggenangi lahan persawahan petani di Desa Suka Raja Kecamatan Air Putih Kabupaten Batubara.

Bahkan terlihat ratusan warga baik kaum bapak maupun ibu – ibu, tua muda turun ke lokasi sambil membawa karung berupa goni menuju ke tanggul sungai. Mereka sepertinya tanpa dikomando langsung melakukan pengisian pasir dan tanah kedalam karung, lalu dipasang sejajar dengan tanggul sungai untuk menghambat lajunya luapan banjir.

“Kalau tanggul yang kita pasang ini pecah habislah padi kita di sawah. Terendam jugalah rumah-rumah kita,” teriak ibu-ibu.

Selain menggenangi pemukiman dan persawahan petani, banjir juga terlihat hampir menyentuh jembatan kembar titi putus di atas Sungai Dalu Dalu. Namun sayangnya hingga berita ini dikirim ke redaksi, belum terlihat pihak dinas terkait, baik Dinas PUPR maupun BPBD Kabupaten Batubara yang terjun ke lokasi banjir. (Solong)

BERITA TERKINI

BERITA TERPOPULER