IKLAN - SCROLL KE BAWAH UNTUK MELANJUTKAN KONTEN

PT SUJ dan Dinkes Labuhanbatu Lakukan Fogging Berantas Nyamuk DBD Berbahaya

Petugas dari Dinkes Labuhanbatu saat melakukan fogging.

LABUHANBATU, TOPKOTA.co – Memasuki musim pancaroba, perkembang biakan nyamuk Aedes Agypty penyebab penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) akan meningkat, sehingga pihak dari PT Sawitta Unggul Jaya (SUJ) bekerjasama dengan pihak Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Labuhanbatu segera melakukan kegiatan fogging pengasapan di sekitaran lokasi pabrik, perumahan karyawan, mess serta perumahan warga penduduk yang berada disekitaran pabrik PT SUJ Kelurahan Negeri Baru Kecamatan Bilah Hilir Kabupaten Labuhanbatu Sumut.

Kegiatan ini dilaksanakan, Sabtu (2/07/2022) dimulai dari pukul 10.00 Wib hingga selesai pukul 17.00Wib.

Terlihat turun ke lokasi pengasapan, Management Perusahaan Romi Putra P Manurung. Diketahui beliau juga sebagai Direksi di PT SUJ bersama Mill Manager Alex Abidin, Ramaya Y Br. Simarmata dan Manager Humas dari perusahaan Rizki Yuwandri SH.

“Berharap fogging atau pengasapan yang kita lakukan di sekitaran pabrik, perumahan karyawan, mess serta rumah penduduk dapat menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat. Pelaksanaan fogging atau pengasapan sebagai upaya untuk memberantas nyamuk penyebab deman berdarah, sehingga dapat memutus rantai penularan penyakit,” terang Riski Yuwandri SH ketika dimintai keterangannya oleh wartawan

Sementara itu, perwakilan dari Dinas Kesehatan Mastiur Nainggolan SKM ketika dimintai tanggapannya mengatakan, Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu melalui Dinas Kesehatan terus berupaya untuk melakukan pencegahan DBD ini di lingkungan masyarakat. “Yang efektif adalah melalui pemberantasan sarang nyamuk dengan cara 3 M plus, minimal sepekan sekali,” katanya.

“Kita sebagai masyarakat harus lebih jeli terhadap perkembang biakan nyamuk berbahaya sepert ini. Sumber demam berdarah kerap sekali dapat menyebabkan kematian. Kita harus bersih, dan mencegah perkembang biakan nyamuk DBD, dengan menutup ember dari genangan air wadah nyamuk tersebut, agar dapat terhindar dari bahaya,” pungkasnya.

Kegiatan ini turut dihadiri pihak PT SUJ dan petugas Dari Dinas Kesehatan Labuhanbatu serta masyarakat setempat lainnya. (Dody)