IKLAN - SCROLL KE BAWAH UNTUK MELANJUTKAN KONTEN

PP PTMSI Kirim Atlet U-15 dan Junior Berprestasi Berlaga di THE 26TH SEAJCTTC 2022 & THE 12TH SEATTC 2022 Bangkok Thailand

JAKARTA, TOPKOTA.co – Kabar mengejutkan datang dari cabang olahraga (Cabor) Tenis Meja Indonesia, yang memiliki Atlet berprestasi karena sering berlaga di tingkat internasional, dipastikan mengikuti South East Asian Junior Cadet Training Camp dan The 26th South East Asia Junior Cadet Championships (SEAJCTTC) 2022. 

Ajang bergengsi yang lebih besar dari Kejuaraan Tenis Meja pada Sea Games Vietnam 2022, akan berlangsung dari tanggal 14 – 22 Juni 2022 di Bangkok Thailand. 

Pada Sea Games di Vietnam 2022 kemarin, ajang laga ini hanya diikuti oleh 7 (tujuh) Negara. Kejuaraan SEAJCTTC 2022 ini lebih berkelas karena diikuti oleh Atlet dari 10 negara di Asean.

Ketua Umum PP PTMSI Komjen Pol Drs Oegroseno SH mengatakan ada sebanyak 8 (delapan) Atlet Tenis Meja Indonesia utusan PP PTMSI, terdiri dari 4 (empat) Atlet Tenis Meja Putra dan 4 (empat) Atlet Putri Tenis Meja Indonesia, yang akan dikirim untuk berlaga dalam ajang tenis meja bergengsi The 26th SEAJCTTC di Bangkok Thailand. 

Sebanyak 8 Atlet junior tersebut adalah para atlet yang sudah dipersiapkan untuk bertanding di Sea Games 31st Vietnam 2021 bulan Mei 2022, tapi tidak diberangkatkan oleh Menpora RI. 

“Meski tidak pernah mendapatkan dukungan dari pemerintah, delapan atlet itu tetap kita kirim mewakili Bangsa Indonesia dalam ajang bergengsi, yang lebih besar dari laga di Sea Games 2021 kemarin. Kita optimistis bisa berhasil meraih medali dalam ajang tenis meja berkelas ini,” ujar Oegroseno kepada wartawan, Selasa (31/5/2022).

Mantan Wakapolri periode 2013 – 2014 ini menambahkan para Atlet Tenis Meja Nasional itu akan diberangkatkan, setelah sebelumnya PP PTMSI sukses melaksanakan seleksi nasional Atlet-Atlet Tenis Meja U-15 di PTM Sukun Kudus selama 2 hari, yang dilaksanakan pada tanggal 28-29 Mei 2022.

“Ada 4 atlet putra dan 4 atlet putri tenis meja U-15 dari 34 provinsi telah lolos seleksi ketat secara nasional. Mereka yang akan diberangkatkan itu atas nama M Alghifari (Riau), M Naufal (Jawa Barat), Rasya M (Jawa Timur), Jason (DIY), Faiza Zahra (Jawa Tengah), Citra Rasmi (Bali), Janelle (DKI) dan Adisty F (Jawa Tengah).

Seperti diketahui, kejuaraan the 26th SEAJCTTC 2022 ini akan diikuti oleh para atlet dari 10 Negara ASEAN, karena Negara Timor Leste tidak memberangkatkan atletnya. Selain Atlet U-15, PP PTMSI juga mengirim 4 (empat) atlet putra dan 4 (empat) atlet putri junior untuk mengikuti Kejuaraan The 26th SEAJCTTC 2022. 

“Total atlet cadet dan junior yang berangkat ke Bangkok Thailand adalah 16 atlet yang akan dipimpin langsung oleh seorang manager dan 2 orang pelatih. Seluruh anggaran untuk keberangkatan kalangan atlet ini akan dibiayai secara mandiri oleh PP PTMSI,” tegas Oegroseno.

Selain Kejuaraan SEAJCTTC 2022 , 4 atlet putra dan 4 atlet putri juga akan mengikuti Kejuaraan The 12th South East Asian Table Tennis Championships 2022 yang akan berlangsung dari tanggal 23 -28 Juni 2022, dalam rangka memperebutkan tiket kejuaraan dunia tenis meja (WTTC) di South Afrika 2023. “Kita optimis dapat lolos mengikuti kejuaraan tenis meja (WTTC) di South Afrika,” pungkasnya. (red)