STABAT, TOPKOTA.co – Polsek Stabat berhasil menangkap seorang pengedar sabu yang kerap beraksi di Desa Jantera Kecamatan Stabat Kabupaten Langkat, Jumat (13/3).
Adapun tersangka yang diamankan yakni Mahendra Akbar warga Dusun Kedondong Barat Desa Jentera Kecamatan Stabat Kab. Langkat dengan barang bukti berupa klip bening putih berisi butiran kristal diduga Narkotika jenis sabu sabu dan plastik klip bening putih kosong
Kapolsek Stabat saat ditemui wartawan menerangkan, Tersangka Mahendra ditangkap di kediamannya, berdasarkan pengembangan dari kasus narkoba yang lainnya. “Sekira Kamis (12/3) kami berhasil menangkap Robi Andika Hasibuan als Robi karena diduga melakukan Tindak Pidana Narkotika, dan ditemukan barang bukti berupa 1 bungkus rokok Bintang Mas yg didalamnya terdapat 1 bungkus plastik klip bening kecil berisi kristal putih diduga Narkotika jenis sabu. Tersangka Robi Andika Hsb als Robi menerangkan bahwa barang tersebut diperoleh dari teman nya yang bernama Mahendra Akbar,” ujar Kapolsek.
Selanjutnya Kanit Reskrim Polsek Stabat Iptu Andri GT Siregar SH melakukan pengembangan dan penyelidikan terhadap nama yang disebutkan oleh Tersangka, dan langsung menuju ke lokasi yang disebukan Tersangka dan berhasil melakukan penangkapan terhadap Mahendra Akbar.
“Setelah dilakukan penggeledahan terhadap rumah Mahendra Akbar yang berlokasi di Dusun Kedondong Barat Desa Jentera Kec. Stabat Kab. Langkat, ditemukan lagi barang bukti berupa 2 potongan plastik asoi warna biru di bawah meja makan bertempat di ruang makan rumah Mahendra Akbar dan didalamnya terdapat plastik klip bening putih berisi butiran kristal diduga Narkotika jenis sabu sabu dan plastik klip bening putih kosong. Tersangka juga mengakui bahwa barang tersebut miliknya. Selanjutnya tersangka dan BB dibawa le Polsek Stabat guna proses hukum selanjutnya,” ujarnya (AS)