IKLAN - SCROLL KE BAWAH UNTUK MELANJUTKAN KONTEN

PKDP Sumatera Utara Bantu Korban Banjir Kelurahan Kampung Aur Medan

MEDAN, TOPKOTA.co – Persatuan Keluarga Daerah Piaman (PKDP) Sumatera Utara yang dipimpin oleh H Parianda Putra Sinik Tanjung dan Sekretaris Kasman Chaniago turut perduli dengan kejadian musibah yang menimpa masyarakat PKDP yang di tinggal di bantaran Sungai Deli akibat meluapnya air sungai Deli. Akibat banjir tersebut, hampiri 400 Kepala Keluarga (KK) masyarakat di Kelurahan Kampung Aur Lingkungan III dan IV mengungsi dan menyelamatkan barang-barang yang berharga.

Oleh karena itu, Ketua PKDP Sumatera Utara Parianda Putra Sinik Tanjung didampingi Sekretaris PKDP Kasman Chaniago turun langsung ke lokasi dan membantu korban banjir dengan membagikan beras sebanyak 70 karung yang berisi 5 Kg.

Batuan langsung diberikan kepada Ketua PKDP Kampung Aur Syafri Tanjung dan didampingi oleh tokoh Masyarakat Ustadz Drs HM Ridwan SAg dan masyarakat di sekitarnya.

Parianda Putra Sinik Tanjung mengharapkan kepada masyarakat yang ditimpa musibah ini dapat tabah dan tawakal menerima cobaan ini. “Semoga apa yang kami beri ini dapat untuk meringankan beban penderitaan ini,” ujarnya. (MY Tanjung)