IKLAN - SCROLL KE BAWAH UNTUK MELANJUTKAN KONTEN

Pemkab Karo Usulkan 1196 Orang Formasi CPNS 2021 ke Menpan

Badan Kepegawaian Daerah (BKD) di Lantai I Kantor Bupati Karo Jalan Jamin Ginting Kecamatan Kabanjahe.

TANAH KARO, TOPKOTA.co – Pemerintah Kabupaten Karo mengusulkan formasi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tahun Anggaran 2021 sebanyak 1196 orang ke Kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara (Menpan) Republik Indonesia.

Demikian dikatakan oleh Bupati Karo Terkelin Brahmana SH MH melalui Kepala BKD yang disampaikan oleh Kabid Pengembangan ASN Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Karo Hendra Bangun kepada wartawan, Rabu (16/2).

Menurutnya, formasi ini masih usulan, soal berapa nanti yang ditentukan atau ditetapkan pemerintah pusat sampai saat ini belum ada. “Dari jumlah usulan tersebut terdiri dari CPNS tenaga teknis dan tenaga kesehatan. Kemudian untuk tenaga pendidik sesuai aturan pemerintah seluruhnya merupakan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK), formasi tenaga pengajar atau guru yang paling banyak dibutuhkan sekitar 900 orang lebih,” katanya.

Lanjutnya, saat ini pihaknya sedang menunggu juknis dan juklak dari pusat, serta jumlah kuota yang akan diterima dan ditetapkan. (John Ginting)