IKLAN - SCROLL KE BAWAH UNTUK MELANJUTKAN KONTEN

Pemkab Karo Perbaiki Jembatan Merah Putih yang Amblas di Desa Kacaribu

Jembatan Merah Putih yang sudah diperbaiki Dinas PUPR Karo.

TANAH KARO, TOPKOTA.co – Pemerintah Kabupaten Karo melalui Dinas PUPR memperbaiki Jembatan Merah Putih yang amblas akibat derasnya curah hujan, Senin lalu (9/11) di seputaran Desa Kacaribu Kecamatan Kabanjahe.

Perbaikan jalur jalan alternatif Jembatan Merah Putih tersebut dibenarkan Bupati Karo Terkelin Brahmana SH MH disampaikan oleh Kepala Dinas PUPR Edward Sinulingga, didampingi Kabid Bina Marga Michon Purba kepada wartawan di ruang kerjanya, Senin (16/11).

Bupati berharap kata Edu, untuk segera membangun Bronjong sebagai tembok penahan pada jembatan Merah Putih yang dikerjakan Tentara Manunggal Masuk Desa (TMMD) ke- 107 di Desa Kacaribu Kecamatan Kabanjahe.

“Dalam waktu dekat Bronjong ini akan segera kita bangun agar dapat menahan terjadinya longsor apabila hujan turun,” ujar Edu.

Perbaikan Jembatan Merah Putih ini menindaklanjuti Surat Dandim 0205/TK yang lama Letkol Rizal Batubara selaku Penerima Kuasa PelaksanaanTMMD (Tentara Manunggal Masuk Desa) ke-107 kala itu.

“Pekerjaan dengan menggunakan dana APBD Tahun 2019 meliputi pembuatan Jembatan Komposit Denhan 18Meter x 6Meter, pembuatan Bronjong 30 Meter dan Pembuatan Drainase 200 Meter,” ungkap Edu mengakhiri. (John Ginting)

BERITA TERKINI

BERITA TERPOPULER