IKLAN - SCROLL UNTUK MELANJUTKAN KONTEN

Pelantikan Ormas Senkom Mitra Polri Sergai Periode 2025–2030 Digelar di Aula Sultan Serdang

SERDANG BEDAGAI – Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) Senkom Mitra Polri Kabupaten Serdang Bedagai resmi melantik kepengurusan periode 2025–2030 dalam sebuah kegiatan yang berlangsung khidmat di Aula Sultan Serdang, Komplek Kantor Bupati Serdang Bedagai, Desa Firdaus, Kecamatan Sei Rampah, Sabtu (24/1/2026) siang.

Pelantikan tersebut dihadiri oleh Kapolres Serdang Bedagai AKBP Jhon Sitepu, SIK, MH yang diwakili oleh Wakapolres Sergai Kompol Rudy Candra, SH, MH.

Kegiatan dimulai sekitar pukul 14.00 WIB dan turut dihadiri unsur Forkopimda, TNI, Polri, pemerintah daerah, serta pengurus Senkom dari tingkat provinsi hingga kabupaten.

Dalam rangkaian acara, kegiatan diawali dengan pembukaan oleh protokol, dilanjutkan dengan menyanyikan Lagu Indonesia Raya dan Mars Senkom.

Selanjutnya disampaikan laporan Ketua Panitia Pelaksana, kemudian prosesi pelantikan serta pembacaan Surat Keputusan (SK) Kepengurusan Senkom Mitra Polri Kabupaten Serdang Bedagai periode 2025–2030.

Prosesi pelantikan dilanjutkan dengan pembacaan naskah pelantikan yang diikuti seluruh pengurus yang dilantik, kemudian dilaksanakan sesi kata sambutan.
Ketua Senkom Mitra Polri Kabupaten Serdang Bedagai dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh tamu undangan yang hadir, di antaranya Wakil Bupati Serdang Bedagai, Wakapolres Serdang Bedagai, Pabung Kodim 0204/DS, Kasat Binmas Polres Sergai, Camat Sei Rampah, Ketua Senkom Sumatera Utara, serta seluruh undangan lainnya.

BACA JUGA:  Empat Anggota DPRD Sergai Hadiri Perayaan Natal ASN di Wisma Karina

Ia menegaskan bahwa Senkom Mitra Polri siap bersinergi dengan TNI-Polri dan pemerintah daerah dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), serta berperan aktif dalam komunikasi sosial dan penanggulangan potensi gangguan keamanan di wilayah Serdang Bedagai.

Sementara itu, Wakapolres Sergai Kompol Rudy Candra, SH, MH dalam kesempatan tersebut menyampaikan apresiasi atas peran Senkom Mitra Polri sebagai mitra strategis Polri di tengah masyarakat.

Ia berharap kepengurusan yang baru dapat bekerja secara profesional, solid, dan terus menjalin koordinasi yang baik dengan aparat keamanan.
Kegiatan pelantikan berlangsung aman, tertib, dan penuh kekeluargaan hingga selesai.
(End)

BERITA TERKINI

BERITA TERPOPULER