MEDAN, TOPKOTA.co – Aksi kemanusiaan yang digalang oleh para Babinsa dari Koramil 03/MD ini, sebagai salah satu bentuk peduli terhadap dampak wabah Covid-19 yang sudah merata hampir di seluruh penjuru nusantara, hingga mengakibatkan perekonomian semakin memburuk khususnya terhadap masyarakat kalangan menengah kebawah, walau segala daya dan upaya sudah dilakukan pemerintah, swasta, maupun individu dalam penangkalan merebaknya virus ini.
Memahami akan hal tersebut, Kodim 0201 BS melalui Koramil 03/MD melaksanakan Bakti Sosial berupa pembagian sembako terhadap masyarakat terdampak Covid-19 khususnya yang kurang mampu atau miskin.
Dalam Bakti Sosial kali ini, Danramil 03 MD Kapten Kav. JTB. Sembiring dibantu Serka S. Sinurat dan para Babinsa lainnya memimpin langsung pendistribusian 20 paket bantuan sembako kepada warga yang terdampak Covid 19 diwilayah Koramil 03/MD, Rabu (22/4).
Bakti sosial ini dilaksanakan adalah sebagai bentuk kepedulian TNI terhadap warga kurang mampu yang terdampak akibat Covid-19 diwilayah Koramil 03/MD, yakni Kelurahan Binjai Kecamatan Medan Denai. Bantuan berupa sembako beras 5 kg, minyak goreng, gula dan sirup dibungkus dalam satu paket dan langsung didistribusikan kepada masyarakat yang membutuhkan, ini sesuai dengan arahan Dandim 0201 BS Kolonel Inf. J. Sinaga kepada para Danramil jajaran Kodim 0201 BS agar selektif dalam memberikan bantuan kepada warga sehingga bantuan tersebut nantinya tepat sasaran.
Dengan menggunakan kendaraan inventaris Koramil 03/MD para Babinsa door to door kerumah warga dalam menyerahkan paket bantuan tersebut. “Kami ucapkan terima kasih kepada Koramil 03/MD atas bantuan yang diberikan, karena sembako ini sangat berarti bagi kami,” ucap Jhony (43) salah seorang warga. (ME)