IKLAN - SCROLL KE BAWAH UNTUK MELANJUTKAN KONTEN

Pansel Serahkan Hasil Seleksi Jabatan Tinggi Pratama Pemkab Paluta

PALUTA, TOPKOTA.com – Setelah melalui tahapan seleksi terbuka jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di lingkungan Pemerintah Kabupaten Pada Lawas Utara (Pemkab Paluta), akhirnya Panitia Seleksi (Pansel) memberikan Nilai hasil seleksi jabatan tinggi Pratama kepada 64 orang peserta yang mengikuti tahapan seleksi tersebut.
Penyerahan hasil seleksi terbuka jabatan Pimpinan tinggi Pratama tersebut dilakukan oleh Bupati Paluta Andar Amin Harahap SSTP MSi yang diwakili oleh Sekretaris Daerah Pemkab Paluta H Burhan Harahap SH, di Gedung serbaguna Kantor Bupati Paluta, Rabu, (5/2).
Tahapan seleksi terbuka jabatan pimpinan tinggi pratama yang dilakukan mulai dari penilaian administrasi, penilaian assesment kompetensi, penilaian presentasi dan wawancara, penilaian rekam jejak, dan tes kompetensi bidang.

Sekretaris Daerah Burhan Harahap dalam sambutannya menyampaikan pelaksanaan seleksi terbuka jabatan pimpinan tinggi pratama telah selesai dilaksanakan secara lancar dan baik, acara ini merupakan rangkaian akhir dari panitia seleksi, dimana hasil seleksi dikelola oleh panitia secara transparan dan objektif atas kemampuan masing-masing peserta.
Pada kesempatan itu, Sekda juga berharap dengan diserahkannya hasil seleksi terbuka Jabatan Tinggi Pratama, peserta dapat mengevaluasi diri sendiri dimana letak kelemahan dan kelebihan, serta kompetensi masing-masing, sehingga ke depannya mampu memperbaiki kelemahan-kelemahan masing-masing peserta. (IS).

BERITA TERKINI

BERITA TERPOPULER