IKLAN - SCROLL UNTUK MELANJUTKAN KONTEN

Masyarakat Batubara Diajak Bupati Biasakan Jalan Pagi

BATUBARA, TOPKOTA.co – Bupati Batu Bara, H. Baharuddin Siagian, S.H., M.Si mengajak masyarakat untuk membiasakan diri melakukan jalan pagi sebagai langkah sederhana menuju hidup sehat.

Hal tersebut disampaikannya saat mengikuti kegiatan jalan pagi dan senam bersama camat, para kades, kepala OPD, dan warga, Sabtu (18/10/2025).

Kegiatan jalan pagi dan senam bersama camat, para kades, kepala OPD, dan warga ini dimulai dari Desa Sei Bejangkar, Desa Bangun Sari Kecamatan Sei Balai.

Bupati menegaskan bahwa jalan pagi dan aktivitas fisik lainnya memiliki banyak manfaat bagi kesehatan, di antaranya meningkatkan kebugaran, menjaga kesehatan jantung, mengurangi stres, serta menambah stamina.

Ia berharap kebiasaan sederhana ini dapat menjadi gaya hidup masyarakat Batu Bara dan meningkatkan kesadaran pentingnya menjaga kesehatan.

Bupati juga menyempatkan diri menyapa warga dan para ibu yang sedang berbelanja di sekitar lokasi kegiatan dan berpesan agar masyarakat selalu menjaga pola hidup sehat.

Dengan membiasakan jalan pagi, masyarakat dapat meningkatkan konsentrasi, memperbaiki suasana hati, dan menikmati udara segar serta sinar matahari pagi. (Solong)

BACA JUGA:  Polsek Labuhan Ruku Bersama Pihak Terkait Tertibkan Pedagang Ikan Liar