BATUBARA, TOPKOTA.co – Dibawa Pengamanan Personil Polres Batubara, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Batubara menggelar Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi dan Penetapan Daftar Pemilih Tetap (DPT) Tingkat KPU Kabupaten Batubara pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Utara dan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Batubara Tahun 2024 di Aula RM 100 Desa Tanjung Gading Kecamatan Sei Suka Kabupaten Batu Bara, Jumat (20/9/24) petang.
Ketua KPU Kabupaten Batubara, Erwin didampingi 4 komisioner lainnya menyampaikan Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pilkada 2024 sebesar 323.081 terdiri dari pemilih laki-laki sebanyak 161.818 orang dan pemilih perempuan sebanyak 161.263 orang.
Sebanyak 323.081 DPT akan menggunakan hak suaranya di 794 TPS yang tersebar di 151 Desa/Kelurahan dan 12 kecamatan se Kabupaten Batubara.
Adapun jumlah DPT per-kecamatan sebagai berikut: Kecamatan Laut Tador dengan 10 desa dan 47 TPS, jumlah DPT sebanyak 16.710 orang dengan rincian 8.241 laki-laki dan 8.469 perempuan.
Kecamatan Medang Deras dengan 21 desa/kelurahan dan 103 TPS, jumlah DPT sebesar 41.810 orang dengan rincian 20.897 laki-laki dan 20.913 perempuan. Kecamatan Sei Suka dengan 10 desa/kelurahan dan 55 TPS, jumlah DPT sebanyak 26.384 orang dengan rincian 13.074 laki-laki dan 13.310 perempuan. Kecamatan Air Putih dengan 19 Desa/Kelurahan dan 100 TPS, jumlah DPT sebanyak 41.114 orang terdiri dari 20.109 laki-laki dan 21.005 pemilih perempuan.
Kecamatan Lima Puluh dengan 12 desa/kelurahan dan 63 TPS, jumlah DPT sebanyak 27.841 orang dengan rincian 13.591 laki-laki dan 14.250 perempuan. Kecamatan Datuk Lima Puluh dengan 10 desa dan 52 TPS, jumlah DPT sebesar 19.428 orang dengan rincian 9.631 laki-laki dan 9.797 perempuan. Kecamatan Lima Puluh Pesisir dengan 13 desa dan 59 TPS, jumlah DPT sebanyak 27.501 orang dengan rincian 13.906 laki-laki dan 13.595 perempuan.
Kecamatan Talawi dengan 10 desa/kelurahan dan 56 TPS, jumlah DPT sebanyak 26.425 orang dengan rincian 13.995 laki-laki dan 12.430 perempuan. Kecamatan Datuk Tanah Datar dengan 10 desa dan 50 TPS, jumlah DPT sebesar 21.220 orang dengan rincian 10.439 laki-laki dan 10.781 perempuan.
Kecamatan Tanjung Tiram dengan 10 desa/kelurahan dan 75 TPS, jumlah DPT sebanyak 27.893 orang dengan rincian 14.302 laki-laki dan 13.591 perempuan. Kecamatan Nibung Hangus dengan 12 desa dan 55 TPS, jumlah DPT sebesar 24.261 orang dengan rincian 12.354 laki-laki dan 11.907 perempuan. Kecamatan Sei Balai dengan 14 desa dan 79 TPS, jumlah DPT sebesar 22.494 orang dengan rincian 11.279 laki-laki dan 11.215 perempuan.
Lanjut Erwin mengatakan, KPU Kabupaten Batu Bara sudah melaksanakan beberapa tahapan Pemilihan Bupati Batu Bara dan hari ini melakukan Penetapan Daftar Pemilih Tetap (DPT).
“Melalui forum ini saya mengimbau kepada hadirin yang hadir saat ini, bahwasanya dapat melihat DPT ini secara online agar bisa melihat dimana TPS yang akan dilakukan pencoblosan nantinya,” sebutnya.
Rapat pleno terbuka dihadiri Pj. Bupati Batu Bara diwakili Asisten 3 Setdakab Batubara Rusian Heri,Kapolres Batubara diwakili Kabag Ops Polres Batu Bara Kompol Maritaken Surbakti, mewakili Dandim 0208/AS, mewakili Kajari Batubara, Ketua Bawaslu Kabupaten Batubara. mewakili Ketua DPRD Batubara, Ka Lapas Klas II A Labuhan Ruku
Selain itu terlihat juga hadir Kaban Kesbangpol Batubara, Ketua dan Anggota PPK se Kabupaten Batubara, Tiga Tim Penghubung Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Batubara, dan Partai Politik Peserta Pemilu Tahun 2024.
Sekira Pukul 18.00 WIB Kegiatan selesai dilaksanakan, situasi aman dan kondusif dibawa pengamanan Personil Polres Batubara. (Solong)