IKLAN - SCROLL KE BAWAH UNTUK MELANJUTKAN KONTEN

Ketum YMPLI: Jaga dan Lestarikan Bumi Perkemahan Sibolangit untuk Anak Cucu Kita

MEDAN, TOPKOTA.co – Ketua Umum (Ketum) Yayasan Masyarakat Pelestari Lingkungan Indonesia (YMPLI) Muhammad Yusuf Hanafi Sinaga, menegaskan untuk tetap menjaga dan melestarikan Bumi Perkemahan Sibolangit untuk anak cucu kita.

Penegasan ini disampaikan Yusuf Hanafi Sinaga dalam siaran videonya ke sejumlah grup whatsapp, Rabu (9/11/2022).

“Oleh karena itu, saya meminta kepada seluruh stakeholder yang ada di Sumatera Utara dan seluruh lapisan elemen masyarakat, pemuda, mahasiswa, dan rekan-rekan seperjuangan aktivis lingkungan hidup yang ada di Sumatera Utara, untuk tetap menjaga dan melestarikan Bumi Perkemahan Sibolangit, untuk anak cucu kita,” kata Yusuf.

Sebab, sambung aktivis lingkungan hidup ini, yang mana tempat ini (Bumi Perkemahan Sibolangit) adalah tempat menjadi wadah untuk menempah, mendidik anak bangsa untuk menjunjung tinggi persatuan dan kesatuan.

“Juga sebagai bentuk cinta terhadap lingkungan dan cinta terhadap tanah air. Untuk itu, marilah kita bersama-sama menjaga Bumi Perkemahan Sibolangit, agar tetap lestari untuk anak cucu kita di massa yang akan datang untuk generasi penerus bangsa,” pungkas Yusuf. (red)

BERITA TERKINI

BERITA TERPOPULER