IKLAN - SCROLL KE BAWAH UNTUK MELANJUTKAN KONTEN

Senin, 23 September 2024

Ketua DPC Partai Gerindra: “Dimasa Pandemi Kita Harus Berani Untuk Bangkit Membangun Serdang Bedagai”

SERGAI, TOPKOTA.co – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Serdang Bedagai (Sergai) menggelar peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) yang ke- 13 di kantor sekretariatnya di Sei Rampah, Selasa (9/2).

Ketua DPC Partai Gerindra Sergai Budi SE dalam sambutannya mengatakan, HUT Partai Gerindra ke- 13 tahun harus diisi dengan kegiatan yang bermanfaat untuk membangun Kabupaten Sergai, dan bersama-sama peduli dengan masyarakat.

“Ditengah Pandemi jangan takut, kita harus bangkit dengan slogan yang disampaikan Ketua Umum Partai Gerindra, Perkuat Diri Membangun Negeri. Artinya kita harus berani untuk bersama-sama bangkit di tengah Pandemi Covid-19,”sebut Budi SE.

Lanjutnya, dibawah kepimpinan Bupati dan Wakil Bupati Sergai terpilih H Darma Wijaya – H Adlin Umar Yusri Tambunan, yakinlah semua kondisi akan terbangun dengan baik. Ditambah lagi Launching Produk Dewan UKM di Kabupaten Serdang Bedagai dengan nama Dambaan disamping icon Darma Wijaya dan Adlin Tambunan sekaligus dengan Pengukuhan Pengurus Ikatan Kerukunan Lintas Agama( Ikhlas) di Kabupaten Serdang Bedagai yang terdiri dari semua tokoh agama yang ada di Indonesia khususnya di Kabupaten Serdang Bedagai.

“Mari kita sama sama berjuang, mari kita memperkuat diri untuk membangun Kabupaten Serdang Bedagai, dan kita semua akan bekerja bersama dengan pemerintah,” ungkap Budi Sumalim.

Senada juga disampaikan Ketua DPD Partai Gerindra Sumut Gus Irawan Pasaribu diwakili Bendahara DPD Sumut Kamsir Ari Tonang yang menyampaikan, bahwa partai Gerindra Serdang Bedagai hanya mempunyai satu kursi selama 5 tahun, kemudian dengan kepiawaian Ketua DPC Partai Gerindra serta pengurus tahun 2014 naik mendapat 4 kursi.

“Tidak sampai disitu, tahun 2019 Partai Gerindra di Serdang Bedagai naik memperoleh 7 kursi, dan saat ini menjabat sebagai Ketua DPRD Sergai,” sebut Kamsir.

Menurut Kamsir, ini momentum yang terbaik untuk refleksi kedepan memperolehan 7 kursi di DPRD Serdang Bedagai. “Ini merupakan kerja keras dari DPC, PAC hingga anak ranting,” ucap Kamsir memberikan apresiasi kepada DPC Partai Gerindra.

Untuk itu, DPD Partai Gerindra Sumatera Utara yang ikut langsung di dalam perikrutan kepala Daerah di Sumatera Utara di 23 Kabupaten/Kota adalah hanya Bupati Sergai terpilih H Darma Wijaya disapa Wiwik.

“Mudah-mudahan beliau terpilih, saat ini kita lakukan saya kira kita sejajaran Partai Gerindra Serdang Bedagai wajib mengamankan kebijakan daripada Bupati terpilih Serdang Bedagai. Untuk itu saya berpesan agar untuk di kontrol baik, karena partai yang besar itu adalah partai yang rendah hati dan mampu mengambil hati masyarakat. Jangan kita sebagai pemenang di Serdang Bedagai jangan lupa diri, yakinlah bahwa partai Gerindra itu sebagai pemenang itu adalah harapan masyarakat,” pungkasnya.

Dalam acara Hut Partai Gerindra ke 13 turut hadir, Bupati Sergai H Darma Wijaya didampingi Wakil Bupati terpilih 2020 H Adlin Umar Yusri Tambunan, Kapolres Sergai AKBP Robin Simatupang, DPD Partai Gerindra Sumut diwakili Bendara, Kamsir Aritonang, Gubenur Sumut Edy Ramayadi diwakili Gani Manurung, Ketua DPRD Sergai dr M Rizky Ramadhan, Kajari Sergai dan Komda UKM Sergai, Tokoh Pemuda, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat. (End)

BERITA TERKINI

BERITA TERPOPULER