IKLAN - SCROLL KE BAWAH UNTUK MELANJUTKAN KONTEN

Minggu, 22 September 2024

Kasat Lantas Polres Labuhanbatu Terima Penghargaan dari Kapolda Sumut

Kasat Lantas Polres Labuhanbatu AKP M Ainul Yaqin SH MH saat menerima penghargaan dari Kapolda Sumut Irjen Agung Setya IE SH SIK MSi, di Aula Tribrata Mapolda Sumut, Senin (25/9/2023). (Foto: Dody)

LABUHANBATU, TOPKOTA.co – Di Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke-68, Kasat Lantas Polres Labuhanbatu AKP M Ainul Yaqin SH MH menerima penghargaan dari Kapolda Sumut Irjen Agung Setya IE SH SIK MSi, di Aula Tribrata Mapolda Sumut, Senin (25/9/2023).

Penghargaan ini diberikan karena Satlantas Polres Labuhanbatu berhasil mengungkap kasus narkotika dengan barang bukti 12,6 Kg ganja dan 2,3 Kg sabu.

Kasat Lantas Polres Labuhanbatu AKP M Ainul Yaqin SH MH mengucapkan terimakasih dan mengaku merasa sangat senang atas piagam penghargaan yang diraihnya, karena ini merupakan kehormatan dari Kapolda Sumut dan akan dijadikan sebagai motivasi untuk dapat mendongkrak kinerja lebih baik.

Kasat Lantas Polres Labuhanbatu AKP M Ainul Yaqin SH MH saat menerima penghargaan dari Kapolda Sumut Irjen Agung Setya IE SH SIK MSi, di Aula Tribrata Mapolda Sumut, Senin (25/9/2023). (Foto: Dody)

“Saya ucapkan terima kasih kepada Kapoldasu Irjen Agung Setya yang telah memberikan piagam penghargaan kepada saya, tentunya ini suatu kebanggaan bagi saya dan Polres Labuhanbatu,” ucapnya.

Dengan diberikannya penghargaan ini lanjutnya, dirinya harus meraih kinerja yang lebih baik kedepannya. Karena hakikatnya, penghargaan yang diraih ini bukanlah untuk pemuas diri dalam menjalankan tugas, akan tetapi menjadi motivasi diri agar terus berkerja dengan ikhlas dan sungguh-sungguh.

“Mudah-muduahan kedepannya saya dapat menjalankan tugas lebih baik dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat,” tutup Kasat Lantas Polres Labuhanbatu. (Dy)

BERITA TERKINI

BERITA TERPOPULER