IKLAN - SCROLL KE BAWAH UNTUK MELANJUTKAN KONTEN

Senin, 23 September 2024

KadisKes Kampar: “Setiap Puskesmas Harus Terakreditasi Hingga Level Paripurna”

KAMPAR, TOPKOTA.co – Dinas Kesehatan Kabupaten Kampar terus melakukan persiapan agar semua puskemas dapat diakreditasi dengan hasil yang memuaskan. Salah satu persiapan yang dilakukan adalah dengan memberikan gambaran tentang peraturan perundang-undangan yang mewajibkan agar semua puskesmas diakreditasi.

Sesuai Amanat Permenkes No. 46 Tahun 2015 bahwa untuk meningkatkan mutu pelayanan kesehatan dasar secara berkesinambungan, maka perlu ditetapkan tentang Akreditasi Puskesmas. Tujuan utama akreditasi Puskesmas adalah untuk pembinaan peningkatan mutu, kinerja melalui perbaikan yang berkesinambungan terhadap sistem manajemen dan sistem penyelenggaraan pelayanan dan program, serta penerapan manajemen risiko.

Kepala Dinas Kesehatan Kab. Kampar Dedy Sambudi, Sabtu (14/3) melakukan kunjungan ke Puskesmas Kampar Kiri Tengah dalam rangka pendampingan akreditasi. Beliau memberikan gambaran tentang peraturan perundang-undangan yang mewajibkan agar semua puskesmas diakreditasi.

“Sesuai dengan 10 program prioritas yang telah dicanangkan yakni salah satunya tentang setiap puskesmas harus terakreditasi bahkan hingga ditingkat paripurna maka berlombalah untuk meningkatkan mutu pelayanan kesehatan. Peraturan perundang-undangan atau regulasi nya sudah jelas yang mewajibkan agar semua puskesmas diakreditasi,” kata Kadiskes Dedy.

Setelah memberikan gambaran mengenai peraturan perundang-undangan mengenai akreditasi puskesmas, Kadiskes juga memberikan memotivasi dan bimbingan serta pembekalan kepada para petugas.

Lebih lanjut, Beliau telah memberikan arahan terhadap pihaknya di Dinas Kesehatan, bahwa setiap bidang di Dinkes terus membackup setiap puskesmas agar target terakreditasi dapat tercapai. “Setiap bidang Dinkes akan turun melakukan pembinaan secara terinci, juga memberikan pembekalan mengenai sistem penilaian akreditasi yang harus disiapkan oleh para petugas akreditasi untuk persiapan di masing- masing puskesmas,” ujarnya. (Joni)

BERITA TERKINI

BERITA TERPOPULER