BATUBARA, TOPKOTA.co – Pemkab Batubara bekerjasama dengan Polres Batubara melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke seluruh lokasi pasar Tradisional yang ada di wilayah Kabupaten Batubara untuk mengeek kesetabilan harga pasar menjelang hari raya Idul Fitri, Rabu (28/4).
Adapun sasaran pertama yang dikunjungi yakni Pasar Tradisional di Kota Lima Puluh. Di lokasi ini, kesetabilan harga pangan seperti beras, ikan, daging dan sayur-sayuran yang mana masih relatif stabil dengan tidak adanya lonjakan harga, baik primer ataupun sekunder.
Bupati Batubara Ir Zahir MAP diwakili Asisten II Sahala Nainggolan mengatakan, sampai saat ini di Kabupaten Batubara sendiri harga masih sangat stabil. “Kita hari ini melakukan pengecekan harga bersama Polres Batubara dan Bulog Cabang Kisaran sekaligus meninjau langsung pasar-pasar yang ada, dan menyimpulkan harga harga seperti sayuran, ikan dan daging masih stabil,” sebut Sahala Nainggolan.
Sedangkan, Kapolres Batubara AKBP H Ikhwan Lubis SH MH menghimbau kepada semua para pengusaha baik grosir maupun distributor untuk tidak menimbun barang yang akhirnya dapat berurusan dengan hukum. “Berikan pelayanan harga yang stabil agar masyarakat tidak resah menghadapi lebaran ini,” pinta Kapolres Batubara.
Kapolres juga mengingatkan, jika diketahui adanya pengusaha mau pun grosir melakukan penimbunan barang, merekayasa seakan-akan barang menjadi langka, hingga harga melonjak dan menyengsarakan masyarakat, maka pihaknya dengan tegas akan menutup usaha tersebut.
“Bagi warga yang berjualan di pasar-pasar tradisional jangan lupa harus tetap memakai masker dan ikuti protokol kesehatan agar terhindar dari Covid – 19,” himbaunya.
Sementara itu pihak Bulog Cabang Kisaran menyebutkan, untuk saat ini stok cadangan beras, gula, minyak dan tepung yang ada di Bulog masih terpenuhi hingga lebaran. (Solong)