IKLAN - SCROLL KE BAWAH UNTUK MELANJUTKAN KONTEN

E-Warong Penyalur BSNT Bagikan Masker Kepada KPM

ASAHAN, TOPKOTA.co – Ditengah pandemi wabah Covid-19 mengundang kepedulian dari beberapa E-Warong penyalur BSNT yang ada di Kabupaten Asahan untuk turut berpartisipasi memutus mata rantai penyebaran virus berbahaya ini, dengan menyediakan tempat cuci tangan, menjaga jarak (physical distancing) juga membagikan masker secara gratis bagi KPM yang bertransaksi.

Sesuai pantauan awak media, hal ini terlihat disalah satu agen E-Warong (Dadi Supriadi) yang berlokasi di jalan Akasia Lingkungan V Kelurahan Mekar Baru Kecamatan Kota Kisaran Barat Kabupaten Asahan, saat penyaluran BSNT tersebut, Sabtu siang (2/5).

Sekretaris Dinas Sosial Muksin mengapresiasi bagi E-Warong yang menjalankan serta mendukung himbauan Pemerintah Kabupaten Asahan, sehingga masyarakat tetap terjaga kesehatannya dan upaya pencegahan penyebaran Covid-19 berjalan sesuai harapan Bupati Asahan.

Sementara petugas TKSK Kecamatan Kota Kisaran Barat Ismail mengatakan, akan tetap melakukan pengawasan kepada agen E-Warong sesuai juknis, sehingga penyaluran berjalan baik dan sesuai harapan.

“Selain mengawasi penyaluran BSNT agar tersalur dengan baik sesuai harapan Pemerintah, juga menghimbau para agen E-Warong agar memperhatikan dan menjalankan himbauan Pemerintah terkait penanganan pencegahan Covid-19 di Asahan yang kita cintai ini,” ujar Ismail.

Menurut Adek, pemilik E-Warong tersebut, hal ini dilakukan sebagai bentuk dukungan kepada Pemerintah Republik Indonesia, khususnya Pemerintah Kabupaten Asahan serta Tim Gugus Tugas Covid-19 yang telah bekerja maksimal untuk mencegah penyebaran wabah Covid-19 di Kabupaten Asahan.

“Ada 200 masker yang kita bagikan, dan Ini kita lakukan sebagai wujud kepedulian kepada masyarakat khususnya KPM yang bertransaksi disini, juga untuk mendukung program Pemerintah memutus mata rantai penyebaran Covid-19, agar masyarakat menerapkan pola hidup bersih hingga tidak tertular bagi yang sehat dan tidak menularkan bagi yang sudah terinfeksi,” terang Adek.

Beliau menambahkan, untuk penyaluran BSNT nya tetap mengacu dengan aturan yang sudah ditetapkan, ada 4 unsur yang harus dipenuhi, untuk unsur karbohidrat nya diberikan beras 10 kg, protein hewani telur 30 butir, kacang hijau 1 kg, dan Buah Pier madu 1,5 kg. (Dad)