IKLAN - SCROLL KE BAWAH UNTUK MELANJUTKAN KONTEN

Drs H Sarimpunan Tekankan Seluruh Camat di Labuhanbatu Untuk Berinovasi dan Kreatif

Asisten I Pemerintahan dan Kesra Drs H Sarimpunan Ritonga MPd saat menghadiri penilaian kecamatan terbaik se-Kabupaten Labuhanbatu, Rabu (5/7/2023). (Foto: Diskominfo Kabupaten Labuhanbatu)

LABUHANBATU, TOPKOTA.co – Saat memimpin tim satu penilaian dan pembinaan kecamatan terbaik se-Kabupaten Labuhanbatu, Asisten I Pemerintahan dan Kesra Drs H Sarimpunan Ritonga MPd menekankan kepada seluruh camat yang ada di Kabupaten Labuhanbatu untuk selalu berinovasi dan kreatif.

Penegasan kalimat tersebut disampaikan Drs Sarimpunan saat memberikan penilaian kepada empat kecamatan, yakni Kecamatan Panai Hulu, Bilah Hilir, Pangkatan dan Bilah Hulu, Rabu (5/7/2023).

“Camat harus memiliki inovasi-inovasi yang kreatif dan program terbaru yang memang harus dirasakan dan diketahui masyarakat,” kata Sarimpunan.

Beliau juga mengarahkan para camat agar menyampaikan dan mempublikasikan semua program-program yang ada di kecamatan kepada masyarakat, sehingga masyarakat dapat merasakan manfaat keberadaan pemerintah di lingkunganya.

“Hari ini, kami tim penilaian kecamatan terbaik melakukan pembinaan dan penilaian kecamatan terbaik, maka tunjukkanlah kepada kami apa kelebihan yang dimiliki oleh kecamatan ini,” ujar Sarimpunan.

Asisten I Pemerintahan dan Kesra Drs H Sarimpunan Ritonga MPd saat menghadiri penilaian kecamatan terbaik se-Kabupaten Labuhanbatu, Rabu (5/7/2023). (Foto: Diskominfo Kabupaten Labuhanbatu)

Sementara, Camat Panai Hulu Andi R Pane dikesempatan itu menyampaikan beberapa program unggulan melalui ekspos program inovasi, dihadapan tim penilai dan pembina kecamatan terbaik.

Dirinya berharap, dengan apa yang dilakukan pemerintah kecamatan dibawah kepemimpinanya, Kecamatan Panai Hulu bisa menyandang gelar kecamatan terbaik.

Hal senada juga disampaikan oleh tiga camat lainya, seperti camat Bilah Hulu M Kamisdan, Camat Bilah Hilir Ridwan Syaputra Harahap dan Camat Pangkatan Datar Sirait SH.

Disitu, seluruh camat mengekspos seluruh agenda dan kegiatan maupun program kemasyarakatan yang telah dilakukan, mulai dari tertib administrasi hingga pelayanan.

Kegiatan kali ini dihadiri seluruh Forkopimcam dari masing-masing kecamatan, staf dan PKK Kecamatan.

Sementara tim satu penilaian terdiri dari Asisten I Pemerintahan dan Kesra, Sekretaris Dinas BP2KB Faoma Liana Dachi, Kabag Pemerintahan dan beberapa perwakilan dari OPD terkait. (Dy)

BERITA TERKINI

BERITA TERPOPULER