LABURA, TOPKOTA.co – Pasca hilangnya seorang ibu rumah tangga (IRT) warga Desa Teluk Binjai bernama Susi Susana diduga dimangsa buaya pada Rabu, 7 Juni 2023, para tim Basarnas dan BPBD Labura bersama warga terus melakukan pencarian.
“Pencarian ini akan terus kita lakukan selama 5 hari sesuai dengan SOP. Dan sampai hari pencarian sudah memasuki hari kedua,” ungkap Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Labura Arifin SPd kepada Topkota.co, Kamis (8/6/2023).
“Kita juga melibatkan Basarnas, TNI, Polri, BKSDA dan para warga untuk melakukan pencarian korban dengan menyusuri Sungai Peranginan,” tambahnya.
Berdasarkan informasi yang dihimpun BPBD dari sejumlah warga, diketahui korban diseret oleh seekor Buaya ke dalam sungai. Dugaan penerkaman buaya berlangsung saat korban mencuci pakaian di Sungai Peranginan, tepatnya berada 30 meter dari rumah korban. .
“Untuk saat ini, buaya berhasil ditangkap warga, tapi belum ada tanda-tanda tubuh korban di dalam perut buaya. Dan pencarian terus akan berlanjut bersama tim Basarnas,” tutupnya. (SPN)