MEDAN, TOPKOTA.co – Desk Pilkada Medan menggelar rapat persiapan Pilkada Medan yang akan berlangsung besok, Rabu (9/12). Dalam rapat yang dipimpin Plt Asisten Pemerintahan dan Sosial Renward Parapat, juga diikuti oleh Kabag Tapem Rasyid Ridho, Kabid Politik Dalam Negeri Badan Kesbangpol Lilik, Kabid Komunikasi Publik Saipul Amri, Plt Kabag Hukum Laksamana Putra, perwakilan dari Polrestabes dan Dandim , Selasa (8/12) di ruang Rapat II Kantor Wali Kota.
“Sejauh ini proses dan persiapan Pilkada Medan berjalan dengan aman dan lancar. Dalam beberapa hari terakhir ini, kita juga memberikan bantuan-bantuan APK, dan sampai tadi malam Pemko juga terus berkoordinasi dengan KPU, Bawaslu, maupun PPK, untuk mensukseskan pelaksanaan Pilkada besok,” ujar Kabag Tapem Rasyid Ridho dalam laporannya di awal rapat yang turut dihadiri oleh perwakilan dari Kemendagri yakni Wili dan Rosnel Simorangkir itu.
Menanggapi ini, pimpinan rapat Parapat Renward menekankan, agar distribusi logistik pilkada harus berjalan dengan baik. Selain itu, dia mengingatkan tentang upaya meningkatkan partisipasi pemilih yang terus dilakukan. “Jangan sampai kita semangatnya tinggi, tetapi pemilih-pemilih rendah,” ucapnya.
Lanjutnya, dalam Pilkada Medan ini, pemilih yang terdaftar dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT) sebanyak 1.601.001 pemilih, terdiri dari 781.953 pemilih laki-laki, dan 819.048 pemilih perempuan. Sementara jumlah TPS sebanyak 4.303.
Sementara itu, perwakilan dari Polrestabes Medan H Saragih menyampaikan, aparat Polri bersama TNI memberikan dukungan penuh untuk kesuksesan Pilkada Medan ini. Disebutkannya, pihaknya juga ikut melakukan pengawalan dalam distribusi logistik Pilkada Medan.
Disampaikannya pula, dari sisi keamanan sampai kini belum nampak gangguan-gangguan, dan pengamanan Pilkada ini akan terus dilakukan sampai tahapan selesai. Selain itu, dalam menjalankan tugas pengamanan, pihaknya juga telah berkoordinasi dengan kecamatan maupun kelurahan. Dia juga menyampaikan, besok pagi pukul 06.00 WIB, pihaknya juga telah tersedia dan telah melakukan tugas pengamanan, termasuk di TPS. (MY Tanjung)