IKLAN - SCROLL KE BAWAH UNTUK MELANJUTKAN KONTEN

Senin, 23 September 2024

Congkel Rumah Tekhnisi Hp, Adilwan Sitorus Nginap di Mapolsek Kualuh Hilir

LABURA, TOPKOTA.co – Maraknya pencurian yang kerap terjadi belakangan ini di Kelurahan Tanjung Leidong Labura, membuat Kanit Reskrim Iptu M Ilham berkomitmen akan menyikat habis para pelakunya.

Hal ini di buktikan dengan kurang dari 24 jam, Kanit Reskrim berhasil meringkus pelaku pencurian handphone yang dilaporkan dengan nomor laporan polisi  LP/57 / XI /2020/SU/RES-LBH/SEK KL HILIR.

Adapun pelaku yang diamankan yakni, Adilwan Astranawan Sitorus (29) warga Jalan Baru Kelurahan Tanjung Leidong Labura. Tersangka ditangkap di Gang Gapura bersama barang bukti sejumlah telepon genggam yang dicuri dari rumah salah satu seorang warga bernama Ahmad Fauzi alias kuek  (29), Kamis (19/11).

Atas peristiwa pencurian itu, korban mengalami kerugian sekitar Rp 5 juta. “Sudah saya buat laporan ke Mapolsek Kualuh Hilir, dan akhirnya pelaku berhasil ditangkap Tekab Polsek Kualuh Hilir,” ucap Ahmad Fauzi .

Sementara Kapolsek Kualuh Hilir AKP Krisnat Indratno melalui Kanit Reskrim Iptu M Ilham Lubis mengatakan, sekira Selasa (17/11) pukul 04.00 Wib, pelapor sedang di rumahnya yang terletak di Jalan Baru Kel. Tanjung Leidong Kec. Kualuh Leidong Kab. Labura.

“Pelapor (korban) terbangun dari tidurnya dan melihat pintu depan rumah sudah terbuka, kemudian pelapor langsung melihat Hp yang pelapor perbaiki sudah hilang, dan setelah dicek, ternyata hilang sebanyak 6 unit Hp dengan merk yang berbeda-beda,” ujar Kanit.

Atas kejadian tersebut, pelapor merasa keberatan dan membuat pengaduan ke Polsek Kualuh Hilir guna proses hukum selanjutnya. “Pada hari Kamis tanggal 19 Oktober 2020 sekira pukul 06.00 Wib, pelaku berhasil diamankan ke Polsek Kualuh Hilir untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya.,” pungkas Kanit. (SPN)

BERITA TERKINI

BERITA TERPOPULER