TAPSEL, TOPKOTA.co – Bupati Tapanuli Selatan (Tapsel) H Syahrul M Pasaribu SH menghadiri penutupan turnamen Sepak bola Sarasi Cup I di Lapangan Sarasi, Kelurahan Simarpinggan, Kecamatan Angkola Selatan, Sabtu (12/9)
Bupati Tapsel H Syahrul M Pasaribu SH dalam sambutannya mengatakan, saya sangat mengapresiasi yang setinggi-tingginya kepada panitia penyelenggara, tokoh tokoh Simarpinggan dan juga kepada 4 inisiator penyelenggara kegiatan ini yaitu, anggota DPRD Tapsel Dolly Putra Parlindungan Pasaribu, Kaban Kesbangpol Hamdy S Pulungan, Kadis Pendidikan Amros Karangmatua dan Ketua Harian KONI Tapsel Zunaedi, terangnya.
Kenapa turnamen sepak bola ini dilakukan, karena ini merupakan janji kita pada saat lapangan ini dipergunakan di bulan Maret 2020 yaitu pada saat pelaksanaan MTQN. “Sesungguhnya lapangan ini merupakan milik rakyat Tapsel dan khususnya rakyat Angkola Selatan, oleh karena itu, pergunakanlah lapangan ini dengan sebaik-baiknya untuk kegiatan yang positif, pinta Syahrul.
Selain itu, saya berharap kepada seluruh masyarakat Angkola Selatan, agar kegiatan ini dapat terus dilanjutkan pada tahun-tahun yang akan datang dengan selalu menyukseskan program pembangunan, menyukseskan seluruh agenda nasional dan termasuk pada tanggal 9 Desember 2020 yaitu pilkada serentak yang dikuti 270 daerah di seluruh Indonesia yang salah satunya ada di Kabupaten Tapanuli Selatan, ungkap Syahrul.
Kemudian saya ucapkan terima kasih kepada wasit dan juga masyarakat Angkola Selatan yang sudah menjadi contoh tauladan kepada masyarakat lainnya, ucap Syahrul.
Terakhir dalam sambutannya saya minta kepada tim Sepak bola yang nantinya akan bertanding di laga final hari ini antara kesebelasan Al Abror dengan Kelurahan Simarpinggan, apapun nanti hasilnya untuk selalu berjiwa sportif, karena ini merupakan pembinaan kepada kalian semua dan bagi yang belum masuk ke laga final untuk selalu terus berlatih agar kelak kalian menjadi pemain yang profesional.
Usai pertandingan final, Bupati menyerahkan uang pembinaan dan trofi kepada pemenang Turnamen Sepak bola Sarasi Cup I yaitu, juara pertama Kesebelasan Pesantren Al-Abror dengan uang pembinaan 2.500.000, juara kedua Kelurahan Simarpinggan dengan uang pembinaan 2.000.000, juara ketiga Desa Siamporik Dolok dengan uang pembinaan 1.500.000 dan juara keempat Desa Sibong bong dengan uang pembinaan 500.000.
Turut hadir, Dandim 0212/TS Letkol Inf. Rooy Chandra Sihombing SIP, anggota DPRD Tapsel Basit Dalimunthe, Sekda Tapsel Parulian Nasution, Kasat Binmas, Kadis Pendidikan Amros Karangmatua, Kaban Kesbangpol Hamdy S Pulungan, Kadis PMPTSP Sofyan Adil Siregar, Kadis Pariwisata Abdul Saftar, Sekretaris Satpol PP Jhonni Gumansi, Camat Angkola Selatan Dody Kurniawan, Camat Angkola Timur Ricky Hadamean Siregar,🎉 Ketua Karang Taruna, tokoh agama dan tokoh masyarakat. (IS)