SINGAPURA, TOPKOTA.co — Bupati Serdang Bedagai (Sergai) Darma Wijaya mengungkapkan bahwa para peserta Kursus Pemantapan Pimpinan Daerah (KPPD) Angkatan II tahun 2025 mendapatkan pengalaman berharga saat menghadiri jamuan makan malam eksklusif yang diselenggarakan oleh Emeritus Senior Minister (ESM) Goh Chok Tong di The Halia, Singapore Botanic Gardens.
Dalam pertemuan tersebut, Goh Chok Tong membahas sejumlah isu strategis, termasuk hubungan Indonesia–Singapura, pembangunan ekonomi kawasan, serta nilai-nilai fundamental yang harus dimiliki pemimpin untuk kepemimpinan jangka panjang. Pembahasan tersebut, kata Bupati Sergai, memberikan perspektif penting bagi peserta KPPD dalam memahami dinamika regional.
Senada dengan hal itu, Chairperson Purnomo Yusgiantoro Center (PYC), Filda C. Yusgiantoro, turut memberikan apresiasi atas terselenggaranya program KPPD yang dinilai tidak hanya memberikan wawasan teknokratis, tetapi juga membuka ruang dialog strategis antara para pemimpin daerah Indonesia dengan tokoh-tokoh penting di Singapura.
Menurut Filda, sebagaimana disampaikan Bupati Darma Wijaya, PYC berkomitmen memperkuat kapasitas kepemimpinan serta tata kelola daerah, sekaligus menjadi jembatan kolaborasi internasional bagi pemerintah daerah. Dalam pelaksanaannya, PYC berperan aktif dalam koordinasi delegasi, penyusunan agenda, serta diplomasi program selama kegiatan berlangsung di Singapura.

Sementara itu, dukungan Low Tuck Kwong Foundation disebut mempunyai peran penting dalam penyelenggaraan sesi kelas dan kunjungan lapangan, yang menjadi bagian integral dari rangkaian pembelajaran KPPD.
Dengan berakhirnya seluruh agenda di Singapura dan Jakarta, Filda berharap, sebagaimana dikutip Bupati Sergai, para peserta KPPD Angkatan II dapat kembali ke daerah masing-masing membawa rencana tindak lanjut yang konkret untuk memperkuat tata kelola pemerintahan dan meningkatkan kualitas pelayanan publik.
“Program KPPD ini diharapkan mampu melahirkan pemimpin daerah, khususnya Bupati dan Wali Kota, yang visioner, adaptif, dan berorientasi pada keberlanjutan, sejalan dengan kebutuhan pembangunan Indonesia di masa depan,” tutup Bupati Sergai Darma Wijaya mengutip pernyataan Chairperson PYC. (End)









