IKLAN - SCROLL KE BAWAH UNTUK MELANJUTKAN KONTEN

BNNK Sergai Gelar Pencanangan Kebun Bersinar di PTPN IV

SERGAI, TOPKOTA.co – Badan Nasional Narkotika (BNN) Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) selenggarakan Pencanangan Kebun Bersih Narkoba (Bersinar) di Lingkungan PTPN IV Kebun Adolina, tepatnya di Wisma Amerta Kecamatan Perbaungan, Selasa (29/12).

Hadir dalam kegiatan ini, Kepala BNNP Sumut Brigjend Pol Drs. Atrial, SH, Forkopimda Plus, Kepala BNNK Sergai AKBP Drs Safwan Khayat, M.Hum beserta Kepala BNN Kabupaten/Kota di Sumut, Kepala OPD, Senior Executive Vice President (SEVP) Op 2 PTPN IV Joni Raja Siregar, Dandim 0204 DS yang diwakili oleh Danramil Perbaungan, Perwakilan dari Polres Sergai Plt. Camat Perbaungan Erfin Fachrurrazi, S.STP, Msi, Manager dan Direksi PTPN IV Kebun Adolina, Panitia Desa Bersinar dari BNNK Sergai, Kepala Desa Adolina, Relawan Anti Narkoba, serta para undangan lainnya.

Bupati Sergai Ir H Soekirman sangat mendukung dan menyambut baik pencanangan gerakan “Kebun Bersinar“ di Wilayah PTPN IV yang dipusatkan di PTPN IV Kebun Adolina pada hari ini, karena program ini menjadi kebutuhan kita dalam memberantas peredaran narkoba yang kian memperihatinkan.

“Kami sampaikan terima kasih kepada BNN dan PTPN IV dalam pencanangan Kebun Bersih Narkoba hari ini yang menjadi momentum besar bagi kita semua untuk bergerak bersama memerangi peredaran Narkoba”,

Kepala BNNP Sumut Brigjend Pol Drs. Atrial, SH mengutarakan bahwa pencanangan ini adalah yang pertama di Sumatera, dan kami berharap semua pihak untuk ikut berperan serta dalam rangka mendukung Desa ”Bersinar” guna mendukung hidup yang lebih sehat, semangat dan bermanfaat.

“Permasalahan narkotika merupakan masalah yang dihadapi oleh berbagai Negara di belahan Dunia termasuk Indonesia. Pandemi Covid-19 juga telah membawa warna baru bagi BNN dalam menangani permasalahan narkotika”, ungkap Kepala BNN Sumut.

Pada kegiatan hari ini dilaksanakan sebagai salah satu upaya menurunkan angka prevalensi penyalahgunaan narkotika di Sumut khususnya di lingkungan PTPN IV antara lain Kebun Adolina Sergai, Kebun Sawit Langkat, Kebun Mayang Simalungun, Kebun Air Batu Asahan, dan Kebun Berangir Labura melalui program Kebun Bersih Narkoba “Bersinar”. Adapun 5 (lima) kawasan ini terdata dari hasil pemetaan sebagai kawasan yang rawan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika.

Beliau juga menyebut bahwa melalui kegiatan ini upaya pencegahan dan pemberantasan narkotika akan dilakukan secara intensif seperti razia deteksi dini penyalahgunaan narkotika

“Kami akan terus mengedukasi masyarakat untuk bersama-sama melawan peredaran narkoba. Apabila seluruh unsur masyarakat dan Desa/ Kelurahan ikut bergerak bersama dan terlibat dalam melakukan upaya Pencegahan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN), maka kita yakin akan mampu menurun kan angka prevalensi dan mewujudkan Indonesia yang bersih dari narkoba “Bersinar,” ungkap Jenderal Bintang satu itu.

Pada kegiatan ini juga diisi dengan pemutaran video testimoni dukungan P4GN dari Bupati dan Forkopimda Plus, serta pelantikan 10 orang Relawan Anti Narkoba di Lingkungan PTPN IV Kebun Adolina yang dilakukan oleh Bupati. (End)

BERITA TERKINI

BERITA TERPOPULER