MORUT, TOPKOTA.co – Dalam upaya mempererat hubungan dengan masyarakat, Babinsa Desa Peonea, Kecamatan Mori Atas, Kabupaten Morowali Utara, Sertu Alvirun, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama warga binaannya, Bapak Wiko Maroangi dan Ibu Lingi. Kegiatan ini sebagai bagian dari tugas dan tanggung jawab Babinsa dalam menjaga kedekatan dengan masyarakat di wilayah binaannya.
Komsos yang dilaksanakan oleh Sertu Alvirun bertujuan untuk mempererat tali persaudaraan serta membangun hubungan yang harmonis antara TNI dan warga. Dalam kesempatan ini, Babinsa juga mendengarkan berbagai aspirasi dan masukan dari masyarakat terkait kondisi wilayah setempat.
Selain itu, Sertu Alvirun turut melaksanakan monitoring wilayah untuk memastikan situasi dan kondisi di Desa Peonea tetap aman dan kondusif. Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian TNI dalam menjaga stabilitas dan keamanan masyarakat di wilayah binaannya.
“Dengan seringnya berkomunikasi dan berinteraksi langsung dengan warga, diharapkan hubungan antara TNI dan masyarakat dapat terjalin semakin erat. Hal ini juga membantu kami memahami lebih dalam kebutuhan dan permasalahan masyarakat,” ungkap Sertu Alvirun.
Kegiatan berlangsung dengan tertib dan lancar, serta mendapat apresiasi dari warga Desa Peonea. Kehadiran Babinsa di tengah masyarakat dinilai memberikan rasa aman dan meningkatkan semangat kebersamaan. (Rpdm)