IKLAN - SCROLL KE BAWAH UNTUK MELANJUTKAN KONTEN

Antisipasi Tawuran Susulan, Polres Batubara Gelar Patroli dan Amankan 40 Pemuda

BATUBARA, TOPKOTA.co – Saat dilakukan patroli malam mengantisipasi aksi tawuran susulan, Polres Batubara dan jajarannya  menangkap 40  pemuda remaja yang disinyalir suka melakukan tawuran di Jalan Rakyat Kecamatan Tanjung Tiram Kabupaten Batubara, Minggu (26/4) sekira pukul 03.30 Wib dini hari.

Patroli malam langsung dipimpin Kapolres Batubara AKBP Ikhwan Lubis SH MH dan sejumlah PJU, Kabag Ops Kompol Rudy Candra SH MM, Kasat Reskrim AKP Bambang Gunanti HT Barat SH, Kasat Narkoba AKP Hendry Tobing SH, Kasat Shabara AKP DP Sinaga SH, Dan Ramil 05 Tanjung Tiram Kapten Inf Salam Rambe, Kapolsek Labuhan Ruku AKP Muhammad Iskad SH, Kapolsek Lima Puluh Iptu Rusdi SH MH, Lurah Tanjung Tiram Bhudi SPd, Sek KNPI Tanjung Tiram Jufrizal, para Kanit dan personil yang terseprin.

Kepada awak media, Kapolres Batubara AKBP Ikhwan Lubis mengatakan, pada saat melaksanakan Patroli malam di jalan Rakyat dan Pajak Kerang Minggu dini hari, petugas menjumpai beberapa kelompok anak- anak Remaja yang didapat informasi dari masyarakat setempat, merekalah pelaku tawuran tersebut.

Kemudian sambung Kapolres, Personil langsung mengamankan para Remaja yang diduga pelaku tawuran sebanyak 40 orang, dan langsung diboyong ke Polres Batubara untuk dilakukan pemeriksaan. “Setelah dilakukan pemeriksaan, mereka semuanya mengakui merekalah pelaku tawuran tersebut,” kata Kapolres.

Selanjutnya, Kapolres bersama PJU berkoordinasi dengan Camat Tanjung Tiram Al fitri Hidayat S.Sos dan beberapa orang tokoh Masyarakat, serta memanggil para orang tua pelaku tawuran dan membuat perjanjian/ kesepakatan untuk tidak mengulangi lagi perbuatannya.

“Bahwa kali inilah yang terakhir tawuran di Tanjung Tiram dan tidak ada tempat lagi bagi pelaku tawuran di Batubara ini. Bila diulangi petugas akan bertindak tegas sesuai hukum yang berlaku,” tegas Kapolres Batubara.

Setelah dilakukan pembinaan dan test urine, tidak satu pun para remaja tersebut yang positif narkoba, akhirnya ke 40 remaja diperbolehkan pulang ke rumahnya masing-masing setelah membuat surat perjanjian tidak mengulangi perbuatannya serta atas jaminan para orang tua mereka.

Kapolres Batubara AKBP Ikhwan SH MH menyampaikan, kepada orang tua pelaku tawuran untuk menjaga putra-putranya. “Peran orang tua dalam hal ini sangat penting. Tidak ada lagi tawuran di Kelurahan Tanjung Tiram, inilah yang terakhir. Mari kita bersama-sama menyelamatkan masa depan anak-anak kita ini,” ajak mantan Kapolres Belawan ini.

Salah seorang ibu rumah tangga yang berdomisili disekitar lokasi tawuran Nuraidah mengucapkan terima kasih kepada Kapolres Batubara dan Jajaran yang telah bertindak tegas terhadap pelaku tawuran. “Kami harapkan inilah yang terakhir tawuran di Tanjung tiram, dan jangan ada lagi tawuran susulan seperti yang lalu-lalu, kami masyarakat sudah resah terhadap pelaku pelaku tawuran ini,” kata Nuraidah.

Sementara Camat Tanjung Tiram Alfitri Hidayat S.Sos mengatakan, agar para orang tua berperan secara terus menerus mendidik anak-anaknya untuk tidak melakukan kerugian pada diri sendiri. “Saya  mengucapkan banyak terima kasih kepada Kapolres Batubara yang begitu sigap dan tegas meredam aksi tawuran yang dilakukan oleh remaja kita ini. Hal ini adalah tanggung jawab kita bersama, dengan adanya tindakan tegas ini, saya sebagai Camat mengharapkan kedapa adik-adik kami bahwa tawuran tidak akan terulang lagi di Tanjung Tiram,” harap Camat. (Solong)