IKLAN - SCROLL KE BAWAH UNTUK MELANJUTKAN KONTEN

Polrestabes Medan Kawal Aksi Demo Massa Bela Palestina di Konsulat Amerika Serikat

Personil Polrestabes Medan saat mengawal demo massa Aliansi Mufakkir Mabdaiy Sumut bela Palestina di Kantor Konsulat Jenderal Amerika Serikat Uniland Plaza, Jalan MT Haryono Kelurahan Kelurahan Gang Buntu Kecamatan Medan Timur, Sabtu (21/10/2023). (Foto: Ist)

MEDAN, TOPKOTA.co – Polrestabes Medan mengawal demo massa Aliansi Mufakkir Mabdaiy Sumut bela Palestina di Kantor Konsulat Jenderal Amerika Serikat Uniland Plaza, Jalan MT Haryono Kelurahan Gang Buntu Kecamatan Medan Timur, Sabtu (21/10/2023). Aksi solidaritas bela Palestina diikuti 200 orang.

Koordinator aksi Rosyadi menuntut ingin menyuarakan dukungan kepada rakyat Palestina dan mendesak pemerintahan Amerika Serikat agar mencabut dukungan terhadap Israel, serta mengutuk agresi Israel kepada Palestina.

Kapolrestabes Medan Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda mengatakan apel pengamanan dipimpin Kasat Binmas Polrestabes Medan Kamdani SAg MH.

Personil Polrestabes Medan saat mengawal demo massa Aliansi Mufakkir Mabdaiy Sumut bela Palestina di Kantor Konsulat Jenderal Amerika Serikat Uniland Plaza, Jalan MT Haryono Kelurahan Kelurahan Gang Buntu Kecamatan Medan Timur, Sabtu (21/10/2023). (Foto: Ist)

Massa yang mengatasnamakan solidaritas bela Palestina oleh aliansi Mufakkir Mabdaiy (AMMBU) Sumut telah berkumpul di sepanjang Jalan Masjid Raya dengan jumlah 200 orang dengan mengibarkan bendera Palestina, sambil menyanyikan lagu-lagu bernuansa Islam dengan menggunakan 1 unit mobil komando lengkap dengan sound system.

Pada pukul 10.15 WIb, massa aksi tiba di depan gedung Uniland Plaza Jalan MT Haryono dan langsung melaksanakan orasi secara bergantian, dengan menyuarakan dukungan kepada rakyat Palestina dan mendesak pemerintahan Amerika Serikat. “Rangkaian kegiatan solidaritas bela Palestina telah selesai dan berjalan dengan aman dan kondusif,” tandas Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda. (red)