IKLAN - SCROLL KE BAWAH UNTUK MELANJUTKAN KONTEN

Senin, 23 September 2024

PB Iklab Raya Ajak Masyarakat Sambut Pemilu Damai 2024

Irham Sadani Rambe SH Ketua Umum Pengurus Besar Himpunan Mahasiswa Ikatan Keluarga Labuhanbatu Raya (PB HM Iklab Raya). (Foto: Ayu)

LABUHANBATU, TOPKOTA.co – Perhelatan pesta demokrasi bagi rakyat di seluruh penjuru Indonesia akan dilaksanakan dalam beberapa bulan kedepan. Pemilu 2024 akan menjadi pesta demokrasi terbesar bagi rakyat Indonesia. Selain memilih pemimpin di tingkat nasional, rakyat yang memiliki hak pilih juga menentukan pemimpin di tingkat provinsi, kabupaten dan kota.

Irham Sadani Rambe SH selaku Ketua Umum Pengurus Besar Himpunan Mahasiswa Ikatan Keluarga Labuhanbatu Raya (PB HM Iklab Raya), mengajak seluruh elemen masyarakat untuk mewujudkan Pemilu damai di tahun 2024, dengan menciptakan demokrasi yang sehat di Indonesia.

“Kami mendorong seluruh pihak elemen bangsa menjadikan Pemilu serentak 2024 ini menjadi sarana yang menyatukan bangsa Indonesia sebagai ajang integrasi bangsa, bukan sarana disintegrasi. Pelaksanaan Pemilu tahun 2024 harus bebas dan damai untuk menjaga optimisme terhadap masa depan demokrasi di Indonesia,” ucap Irham kepada wartawan, kemarin.

Irham Sadani Rambe juga menyampaikan momentum Pemilu serentak tahun 2024 harus memberi arti bagi kemerdekaan untuk masyarakat Indonesia.

“Momentum Pemilu di tahun 2024 harus memberi arti bagi kemerdekaan Indonesia sebagai jembatan emas menuju masyarakat yang adil dan sejahtera. Penyelenggara pemilu, partai politik peserta pemilu serta elemen masyarakat harus berkolaborasi bersama dalam mewujudkan pemilu yang demokratis, menciptakan demokrasi yang sehat, berkualitas dan bermartabat, memilih kandidat yang memiliki integritas tinggi dan mempunyai kualitas kepemimpinan yang baik,” tutup Irham. (Ayu)

BERITA TERKINI

BERITA TERPOPULER