MEDAN, TOPKOTA.co – Kapolrestabes Medan Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda SH SIK memimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Kewilayahan Zebra Toba 2023, di Lapangan Apel Polrestabes Medan Jalan HM Said No.1 Medan, Senin (4/9/2023).
Apel Gelar Pasukan Operasi Kewilayahan Zebra Toba 2023 kali ini mengusung motto “Polrestabes Medan dan Jajaran Siap Menciptakan Kamseltibcarlantas yang Kondusif Menuju Pemilu Damai 2024 di Wilayah Hukum (Wilkum) Polrestabes Medan”.
Apel pasukan dipimpin Kapolrestabes Medan Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda SH SIK, yang turut dihadiri Walikota Medan diwakili Kasat Pol PP Kota Medan Rahmat Adisyahputra Harahap, Dandim 0201/Medan diwakili Pasi Ops Kodim 0201/Medan Mayor Inf Marlon, Kejari Medan diwakili Kasi PB3R Kejari Medan Ida Mustika Napitupulu, Wakapolrestabes Medan AKBP Dr Yudhi Hery Setiawan SIK MSi.
Kemudian, Dandenpom 1/5 Medan Mayor A Nasution, Kepala Perwakilan Jasa Raharja Medan Yudi Darmawan, para pejabat utama (PJU) Polrestabes Medan, Kapolsek jajaran Polrestabes Medan, para Kasatgas Ops Patuh Toba 2023, Kanit Lantas jajaran Polrestabes Medan, serta personel yang terlibat.
Kapolrestabes Medan Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda SH SIK dalam arahannya mengatakan, apel pasukan ini digelar guna menciptakan kamseltibcarlantas yang kondusif menuju pemilu damai 2024 di wilayah hukum (Wilkum) Polrestabes Medan.
“Selain itu, apel pasukan ini dilaksanakan guna memberikan edukasi serta sosialisasi kepada warga untuk tertib dalam berlalulintas,” tandas Kapolrestabes Medan. (red)