IKLAN - SCROLL KE BAWAH UNTUK MELANJUTKAN KONTEN

Peserta Tabligh Akbar Asal Kota Jambi Positif Covid-19

JAMBI, TOPKOTA.co – Salah satu peserta Tabligh Akbar asal Kota Jambi yang pernah berkompetisi di Gowa Sulawesi Selatan dinyatakan positif mengidap Covid-19. Hal ini berdasarkan hasil uji Rapid Test dan hasil Swab dari pusat.

Walikota Jambi Syarif Fasha mengatakan peserta Tabligh Akbar di Gowa Sulawesi Selatan dari Kota Jambi tidak hanya satu orang, yang berangkat bersama Pasien 06 positif Covid-19 sebanyak 27 orang, dan keseluruhan peserta sudah dilakukan pemeriksaan.

“Kita sudah lakukan Rapid Test kepada 27 orang tersebut, hasilnya satu orang positif dan masuk PDP. Tadi keluar hasil Swab dari pusat dan dinyatakan positif,” ujar Fasha.

Menurut Fasha, pihaknya juga sudah melakukan Rapid Test kepada keluarga pasien Positif 06 Covid-19, dan salah satunya ternyata positif, dan kini sudah masuk dalam Pasien Dalam Pemeriksaan (PDP).

“Dengan demikian, Kota Jambi punya 5 PDP yang tersebar di empat rumah sakit di Kota Jambi,” jelas Fasha.

Dengan hasil ini, Fasha meminta masyarakat Kota Jambi untuk tetap tenang dan mengikuti himbauan Pemerintah. Fasha juga meminta kepada masyarakat yang punya gejala, atau pernah kontak dengan pasien untuk segera menghubungi petugas kesehatan.

“Khususnya, peserta Tabligh Akbar Sulawesi untuk segera melaporkan, atau yang pernah kontak dengan salah satu peserta Tabligh Akbar harap melapor. Jangan takut, jangan sampai membahayakan anda, keluarga ataupun lingkungan anda,” tegas Fasha. (Ndank)