IKLAN - SCROLL KE BAWAH UNTUK MELANJUTKAN KONTEN

Melayat ke Rumah Duka Almarhumah Zaimi, Ketua Pewarta Beri Sembako dan Uang Santunan

Ketua Pewarta Chairum Lubis SH saat melayat ke kediaman almarhumah Zaimi (71), di Jalan Medan Area Selatan Gang Puri Kelurahan Sukaramai 1 Kecamatan Medan Area, Senin (6/2/2023). (Foto: Ist)

MEDAN, TOPKOTA.co – Ketua Persatuan Wartawan (Pewarta) Chairum Lubis SH prihatin melihat kondisi rumah almarhumah Zaimi (71), saat melayat di kediamannya Jalan Medan Area Selatan Gang Puri Kelurahan Sukaramai 1 Kecamatan Medan Area, Senin (6/2/2023).

Dari penglihatan Ketua Pewarta Polrestabes Medan Chairum Lubis SH saat melayat ke rumah almarhumah Zaini, tidak berjendela, sehingga kalau hujan turun maka kemungkinan air hujan akan masuk ke rumah.

Sekretaris Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI)  Sumut ini tak tega melihat kondisi dan kehidupan mereka, bila ada bantuan sembako warga Gang Puri akan menjadi prioritas Pewarta Polrestabes Medan.

Lalu, sebagai rasa peduli ada warga yang tertimpa musibah kemalangan, Ketua Pewarta Polrestabes Medan Chairum Lubis SH menyerahkan bantuan sembako dan uang santunan duka yang diterima ibu Tuti (47).

Saat menyerahkan bantuan dan uang santunan duka, Pimpred Pewarta.co dan Topkota.co ini didampingi Abdul Meliala dan Kepling 7 Rince Wisly.

Ibu Tuti mengucapkan terima kasih kepada Ketua Pewarta Polrestabes Medan Chairum Lubis SH yang sudah melayat sekaligus memberikan sembako dan uang santunan duka. “Semoga Pewarta Polrestabes Medan semakin sukses dan maju,” ucapnya.

Ketua Pewarta Polrestabes Medan Chairum Lubis SH menyampaikan turut berduka cita kepada keluarga almarhum. “Pewarta Polrestabes Medan program kerjanya salah satunya adalah menyentuh ke masyarakat. Oleh karena itu,  jika ada warga yang meninggal dunia, Pewarta Polrestabes Medan turun langsung melayat ke rumah duka seperti hari ini ke rumah duka almarhumah Zaimi,” ungkap Chairum.

“Kita memberikan sembako dan uang santunan duka. Semoga bantuan ini dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh ahli bait di rumah. Kita juga akan memprioritaskan warga Gang Puri ini, bila ada pembagian sembako, karena mereka layak untuk dibantu,” ucapnya.

Chairum Lubis SH juga mengungkapkan terlaksananya kegiatan ini tidak terlepas dari arahan dan bimbingan Kapolda Sumut Irjen Pol Drs Panca Putra Simanjuntak MSi, Widyaiswara Utama Sespim Lemdiklat Polri, Irjen Pol Dr H Dadang Hartanto SH SIK MSi, Wakapolda Sumut Brigjen Pol  Drs Jawari.

Di samping itu arahan dari Kasektupa Lemdiklat Polri Brigjen Pol Mardiaz Kusin Dwihananto SIK MHum, Brigjen Pol Riko Sunarko SIK MSi, Irwasda Polda Sumut Kombes Pol Armia Fahmi, dan Kapolrestabes Medan Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda. (red)

BERITA TERKINI

BERITA TERPOPULER