IKLAN - SCROLL KE BAWAH UNTUK MELANJUTKAN KONTEN

20 Hari Menjabat, Kapolres Asahan Ringkus 40 Tersangka Narkoba

ASAHAN, TOPKOTA.co – Genap 20 hari menjabat sebagai Kapolres Asahan, AKBP  Nugroho Dwi Karyanto beserta jajarannya berhasil mengungkap 28 kasus Narkotika, dengan 40 tersangka dan jumlah barang bukti berupa 2.865,03 Gram Ganja kering, 217,58 Gram Sabu-sabu serta 0,12 Gram Ekstasi Serbuk.

Hal ini disampaikan Kapolres Asahan AKBP Nugroho Dwi Karyanto saat Pers Rilis, yang turut dihadiri Ketua DPRD Kabupaten Asahan, Perwakilan Pemkab Asahan, Rabu, (18/3) di Mapolres Asahan.

AKBP  Nugroho Dwi Karyanto menegaskan, Polres Asahan beserta jajarannya berkomitmen untuk memerangi tindak kejahatan yang merusak generasi muda sampai ke akarnya, dan tidak ada tebang pilih, siapa yang terlibat akan diproses dengan hukum yang berlaku.

“Polres Asahan melakukan langkah Preventif (pencegahan) bekerjasama dengan Pemerintah, menggalakkan sosialisasi bahaya Narkoba kepada seluruh elemen masyarakat di wilayah hukum Polres Asahan, agar jangan main-main dengan Narkoba,” tegas Kapolres.

Beliau menambahkan, Penangkapan kepada 40 tersangka ini, dengan menindaklanjuti laporan masyarakat, namun para tersangka cukup lihai dalam aksinya dan bahkan melawan dan mengancam keselamatan petugas, sehingga dilakukan tindakan tegas dan terukur kepada para tersangka.

Para tersangka melanggar  Pasal  114 ayat (2) Jo Pasal 132 ayat (1)Undang-Undang Republik Indonesia No.35 Tahun 2009 Tentang Narkotika, dengan ancaman mulai hukuman mati, penjara seumur hidup, dan maksimal penjara 20 tahun dan minimal 6 tahun.

“Tindakan memproses hukum tersangka dengan hukum yang berlaku sebagai efek jera dari perbuatannya, serta meningkatkan pengamanan dan pengawasan di wilayah rawan transaksi Narkoba. Artinya Polres Asahan akan berupaya agar Asahan bebas dari Narkoba,” ungkap Kapolres mengakhiri. (Dad)

BERITA TERKINI

BERITA TERPOPULER