TANAH KARO, TOPKOTA.co – Menjelang Lebaran, Bob Andika Mamana Sitepu SH anggota Komisi V DPR RI mendatangi Warga Desa Gung Pinto Kecamatan Naman Teran Kabupaten Karo-Sumut, Kamis sore (28/4/2022).
Sebagai Legislator, ia melaksanakan kunjungan kerja sesuai ketentuan Undang- Undang (UU) berlaku. Anjangsana jelang Lebaran ini momentum berbagi untuk membagikan seratusan kantong beras kepada warga Desa Gung Pinto.
Kedatangan, Anggota DPR-RI Dapil Sumut III Fraksi PDI-P ini disambut langsung oleh Kepala Desa Gung Pinto Roy Pranata Bangun serta seluruh warga Desa dengan antusias.
Hal ini juga sebagai simbol rasa syukur bahwa di tengah masa pandemi Covid-19 yang belum berakhir, sehingga berdampak kondisi perekonomian belum stabil. “Mudah-mudahan dengan bantuan ini dapat memberikan sedikit kebutuhan menjelang Hari Raya Idul Fitri,” pungkasBob Sitepu didampingi Ketua Relawan Bams Meteh Sembiring.
Lanjut dikatakan Bob Sitepu, bahwa sebagai perwakilan rakyat di DPR-RI terus berjuang bersama rakyat dalam meringankan beban masyarakat. “Artinya, apa yang menjadi kebutuhan rakyat kita tampil untuk di depan. Mari sikap saling menjunjung tinggi kebersamaan dalam kehidupan bermasyarakat itu yang utama,” ungkap pria yang penuh ramah tamah di hadapan warga Desa Gung Pinto.
Selain menyerahkan bantuan berupa beras, Bob Andika Mamana Sitepu SH sekaligus survey Bedah Rumah atau BSPS (Bantuan Stimulan Pembangunan Swadaya) Tahun 2021 di Desa tersebut.
Usai berkeliling Desa melihat kondisi bangunan Bedah Rumah BSPS yang siap layak huni, Bob Sitepu bersama Tim Relawan Bams bercerita tentang kopi dengan warga Desa Gung Pinto.
Secara singkat, Roy Pranata Bangun selaku Kepala Desa hanya berharap agar kedepannya Desa Gung Pinto lebih banyak lagi perubahan menuju Desa Unggulan di Kabupaten Karo. “Berkat banyaknya bantuan dari Bob Sitepu Anggota DPR-RI khususnya Desa Gung Pinto sudah banyak perkembangan kemajuan, kedepannya supaya lebih maju lagi menuju desa unggulan di Kabupaten Karo,” ujar Kepala Desa secara optimis.
Pada kesempatan itu, warga mengucapkan terima kasih atas kunjungan dan perhatian kepeduliannya terhadap lingkungan Desa Gung Pinto. “Kami Warga Desa Gung Pinto Kecamatan Naman Teran mengucapkan terimakasih kepada yang terhormat Bapak Bob Andika Mamana Sitepu SH Anggota DPR RI Komisi V Fraksi PDI-Perjuangan, atas bantuan beras serta bedah rumah BSPS Tahun 2021. Semoga Bapak bersama keluarga selalu dalam lindungan Tuhan Yang Maha Kuasa,” ungkapan rasa syukur warga Desa Gung Pinto yang diamini secara serentak. (John Ginting)