GUNUNG SITOLI, TOPKOTA.co – Polres Nias menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Lintas Sektoral yang dilaksanakan di Aula Sanika Satyawada Polres Nias, dalam rangka menyukseskan pelaksaanaan 1 juta vaksin di wilayah hukum Polres Nias, Rabu (20/04/2022).
Untuk menyukseskan pelaksanaan 1 juta vaksin ini, Polres Nias bekerjasama dengan Kementerian Agama dan PCNU masing-masing Kabupaten dan Kota yang ada di wilayah hukum Polres Nias, dan dalam rapat tersebut turut juga dilibatkan Dinas Kesehatan masing-masing Kabupaten dan Kota.
Dalam rapat tersebut, Kapolres Nias AKBP Wawan Iriawan SIK diwakili Kabagops Kompol SK Harefa SPd MH mengatakan, rapat lintas sektoral ini dilaksanakan sebagai tindak lanjut penyampaian Waka Polri Komjen Pol Dr Drs Gatot Eddy Pramono MSi dalam kegiatan zoom meeting pada hari Senin (18/04/2022) yang lalu.
Dalam kegiatan 1 juta vaksin, agar Polres jajaran melaksanakan koordinasi dengan Pengurus Kementerian Agama dan PCNU di wilayah hukum masing-masing, sekaligus menentukan target dan mempersiapkan petugas vaksinator dalam rangka persiapan dan menyamakan persepsi pelaksanaan 1 juta vaksin.
“Rapat lintas sektoral ini kita laksanakan sebagai tindak lanjut penyampaian Bapak Waka Polri Komjen Pol Dr Drs Gatot Eddy Pramono MSi dalam kegiatan zoom meeting pada Hari Senin (18/04/2022) yang lalu, agar Polres jajaran melaksanakan koordinasi dengan Kementerian Agama dan Pengurus PCNU di wilayah hukum masing-masing, sekaligus menentukan target dan mempersiapkan petugas vaksinator dalam rangka persiapan dan menyamakan persepsi dalam pelaksanaan 1 juta vaksin,” ungkap Kompol SK Harefa SPd MH.
Lebih lanjut Kompol SK Harefa SPd MH menjelasakan, bahwa pelaksanaan 1 juta vaksin ini akan dilaksanakan dari tanggal 21 s/d 23 April 2022 dengan menggunakan Vaksin Astrazeneca di masing-masing Kabupaten/Kota di wilayah hukum Polres Nias, dimana lokasi pelaksanaannya ditentukan oleh Kementerian Agama dan PCNU masing-masing Kabupaten/Kota.
“Target sasaran Vaksinasi telah disiapkan Polres Nias, Kementerian Agama dan PCNU dari Kaupaten Kota. Agar kegiatan 1 juta vaksin ini dapat diketahui oleh masyarakat, kita dari Polres Nias akan membuat Meme yang akan kita posting di media sosial Polres Nias, dan melakukan pemberitahuan dengan menyampaikan penerangan keliling (Penling) melalui pengeras suara oleh Sat Binmas Polres Nias, dan begitu juga melalui media sosial Kementerian Agama dan PCNU masing-masing Kabupaten/Kota,” tutur Kompol SK Harefa SPd M.H.
“ Kita berharap kegiatan kerjasama ini kedepannya dapat terus ditingkatkan, dan pelaksanaan 1 juta vaksin untuk kali ini dapat berjalan dengan sukses, dan masyarakat dapat memanfaatkan waktu dan kesempatan ini mengikuti vaksinasi untuk meningkatkan kekebalan tubuh (herd immunity), karena sekarang ini Kita masih dihadapkan dengan pandemi Covid-19, yang berguna demi keselamatan kita bersama,” tambah Kompol SK Harefa SPd MH.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kabagops Polres Nias Kompol SK Harefa SPd MH, Kasat Intelkam AKP Saksi Tarigan, Kapolsek Gido Iptu A Hidayat, Kapolsek Lotu Ipda Fanema Lase, Kasiwas Ipda Karib Zega, Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Gunungsitoli H Saripuddin Daulay SAg MPd, Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Nias M Rosyadi Lubis SHI, Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Nias Barat Martinus Harefa, Kasubbag TU Safnal Rasyad (mewakili Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Nias Utara), Ketua PCNU Kota Gunungsitoli Hamdan Telaumbanua SH, Kasi Survilen Dinas Kesehatan Kota Gunungsitoli Elviana Harefa, Kabid P2P Dinas Kesehatan Kab. Nias Utara Iradat Zega. (Ayu)