IKLAN - SCROLL KE BAWAH UNTUK MELANJUTKAN KONTEN

Lantik dan Baiat Dewan Hakim Festival Nasyid, Bupati Asahan Berpesan Bekerjalah Objektif dan Bertanggung Jawab

ASAHAN, TOPKOTA.com – Bupati Asahan H Surya BSc resmi melantik Dewan Hakim Festival Nasyid Tingkat Kabupaten Asahan Tahun 2020 berdasarkan surat Keputusan Bupati Asahan di Aula Melati Kantor Bupati Asahan, Senin (24/2).
Tampak hadir Danlanal Tanjung Balai Asahan, Perwakilan Dandim 0208 Asahan, Perwakilan Danyon 126/KC, Perwakilan Ketua Pengadilan Negeri Kisaran, Perwakilan Kapolres Asahan, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Kakankemenag Kabupaten Asahan, OPD, Camat se-Kabupaten Asahan dan Para Dewan Hakim yang akan dilantik dan dibait.
Sebelum memberikan bimbingan dan arahannya, Bupati Asahan memakaikan toga kepada Ketua dan Sekretaris Dewan Hakim Festival Nasyid Tahun 2020 Tingkat Kabupaten Asahan yang menandakan Dewan Hakim Festival Nasyid Tahun 2020 Tingkat Kabupaten Asahan resmi dilantik.
Para Dewan Hakim yang dilantik yakni Ketua merangkap Anggota Bidang Penampilan H. Humaidy Samsuri S Pane, Sekretaris Bukan Anggota Drs. Damanhuri Lubis MPd, Anggota Bidang Vokal H. Husni Bunaiya SE,MM, Anggota Bidang Vokal Juraida, Anggota Bidang Instrumen Marwan Pangaribuan SPd I dan Anggota Bidang Instrumen Muhammad Fauzi SE.
Pada bimbingan dan arahannya Bupati Asahan H Surya BSc berharap kepada Dewan Juri dapat menilai dengan profesional, sesuaikan dengan disiplin ilmu yang dimiliki. Hindari kolusi dan nepotisme yang dapat berpengaruh buruk bagi proses dan hasil akhir dari pelaksanaan Festival Nasyid Tahun ini.
Selain itu beliau juga menyampaikan hasil dari pelaksanaan Festival Nasyid ini nantinya akan menjadi bahan evaluasi Pemerintah Kabupaten Asahan. “Kepada para Dewan Juri saya harapkan dapat bekerja dengan objektif dan penuh rasa tanggung jawab kepada Allah SWT. Kepada para Dewan Juri pertahankan citra positif dan citra pelaksanaan Festival Nasyid. Apabila citra positif tersebut sudah berkembang ditengah-tengah masyarakat, akan semangat dalam melakukan pembinaan peserta untuk meraih prestasi serta menyambut gembira dan mendukung setiap pelaksanaan Festival Nasyid yang akan datang,” katanya.

Selanjutnya beliau mengatakan Festival Nasyid merupakan sarana evaluasi dan bukan tujuan akhir. Ada tujuan lebih penting yaitu peningkatan minat generasi muda dalam melestarikan budaya dan kesenian Islam dalam upaya membangun mental spiritual masyarakat.
Mengakhiri bimbingan dan arahannya beliau menyampaikan bahwa pada tanggal 23 September 2020 akan diselenggarakan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Asahan. “Untuk itu saya mengajak kepada seluruh masyarakat, untuk hadir di Tempat Pemungutan Suara (TPS) masing-masing dan mempergunakan hak suaranya. Jangan golput karena suara yang diberikan akan menentukan Asahan 5 Tahun kedepan,” ujarnya. (Dad)