IKLAN - SCROLL KE BAWAH UNTUK MELANJUTKAN KONTEN

Kapolres Batubara Pimpin Apel Pelepasan Baksos Secara Serentak

BATUBARA, TOPKOTA.co – Dalam rangka Hari Bhayangkara ke- 75, Polres Batubara menggelar Apel Pelepasan Bakti Sosial (Baksos) secara serentak di halaman Mapolres Batubara, Jumat pagi (25/6).

Apel pelepasan bakti sosial secara serentak dipimpin langsung oleh Kapolres Batubara AKBP Ikhwan Lubis SH MH, serta dihadiri Wakapolres Batubara Kompol Rudy Candra SH MM, Kabag Ops Kompol Hendri Nupia Dinka Barus SH SIK, Kabag Ren Kompol DBD Sihotang SH MH, Kabag Sumda Kompol Elfrida Lumban Raja SE, Kasat Intelkam AKP Rubenta Tarigan SH, Kasat Reskrim AKP Fery Kusnadi SH MH, Kasat Lantas Polres Batubara AKP Eridal Fitra SH, Kasat Binmas AKP M Safii, Kasat Sabhara AKP DP Sinaga SH, para Kapolsek Jajaran, para Perwira Polres Batubara, para Bintara, ASN Polres Batubara dan Masyarakat yang menerima sembako secara simbolis sebanyak 10 orang.

Adapun Bansos yang akan dibagikan kepada masyarakat sebanyak 350 karung yang akan disalurkan melalui Polsek-Polsek Jajaran Polres Batubara.

Pada kesempatan itu, Kapolres Batubara AKBP Ikhwan Lubis menyampaikan, bahwa dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke- 75, Polri melaksanakan pelepasan Baksos ini dilakukan secara serentak di seluruh wilayah yang ada.

“Besok juga kita melaksanakan vaksinasi secara massal. Mari sama-sama kita dukung kegiatan tersebut, dan Kapolda kemarin memberi apresiasi kepada kita terkait kegiatan vaksinasi massal yang dilaksanakan hari Jumat kemarin di GOR Inalum,” sebut Kapolres.

Kapolres mengingatkan kepada seluruh masyarakat yang akan melaksanakan vaksinasi esok hari, Sabtu,(26/6) di GOR Inalum, harus tetap menjaga fisik maupun kesehatan dan tetap mematuhi penerapkan protokol kesehatan dengan menerapkan 5M.

Selain itu, Kapolres Batubara juga memerintahkan personil Polres Batubara untuk melakukan monitor atas rencana kedatangan Kapolda Sumatera Utara ke wilayah kawasan KEK Sei Mangke. (Solong)

BERITA TERKINI

BERITA TERPOPULER