BATUBARA, TOPKOTA.co – Untuk mengantisipasi penularan Virus Corona di masyarakat, Tim Gabungan terdiri dari Polsek Limapuluh, Koramil Limapuluh dibantu Satpol PP Batubara menggencarkan Operasi Yustisi di Wilayah Hukum Polsek Limapuluh, Senin malam (24/5).
Oprasi Yustisi dipimpin Kapolsek Limapuluh AKP Rusdi SH MH didampingi Para Kanit dan anggota Koramil Limapuluh dan Satpol PP Batubara dengan menggunakan kenderaan roda 4.
Operasi Yustisi yang dilaksanakan menyisir tempat – tempat yang dianggap rawan akan kerumunan massa.
Kapolsek Limapuluh AKP Rudi SH MH mengarahkan operasinya ke arah Jalan Limapuluh menuju ke perbatasan antara Kabupaten Batubara yang berbatasan dengan Kabupaten Simalungun.
Pantauan wartawan Topkota.co, Kapolsek Limapuluh AKP Rusdi bersama Timnya terlihat memberikan himbauan kepada pemilik Caffe yang terletak di Simpang Kabu-Kabu Desa Sumber Makmur Kecamatan Limapuluh, agar mengingatkan pengunjung Caffenya jangan melakukan kerumunan massa. “Tolong ingatkan pengunjung untuk menjaga jarak dan menggunakan masker,” imbau Kapolsek.
Kapolsek juga mengharapkan kerjasama para warga untuk mengingatkan warga yang lalai mengunakan masker. “Kita harus salin mengingatkan tentang ancaman bahaya Covid-19. Agar warga terus mematuhi protokol kesehatan,” kata Kapolsek Limapuluh sekalius membagi bagikan masker kepada warga.
Selanjutnya, Tim putar balik menuju Jalinsum Desa Sumber Padi dan Desa Antara untuk menyisir tempat-tempat keramaian, seperti Caffe yang sering dijadikan tongrongan atau mangkalnya para remaja yang sambil menikmati minum kopi bareng. “Silakan ngopi, tapi jaga jarak, pakai masker, kalau hal itu tidak dilakukan, terpaksa kami bubarkan, ” tegas Kapolsek Limapuluh. (Solong)