IKLAN - SCROLL KE BAWAH UNTUK MELANJUTKAN KONTEN

Minggu, 24 November 2024

GMBB Sumut Bantu Warga Samosir Dapat Pelayanan Prima di RS Pringadi

MEDAN, TOPKOTA.co – Kepedulian dan rasa kemanusiaan Generasi Muda Batak Berintektual (GMBB) Sumut yang dipimpin Nimbrot Sihotang AMd IP SH MH terhadap warga yang membutuhkan patut diacungi jempol.

Kali ini pihaknya mendapat informasi bahwa seorang warga di Kabupaten Samosir terpaksa dirujuk ke Rumah Sakit Pringadi Medan, karena peralatan medis untuk proses persalinan di daerah tersebut belum mumpuni untuk melakukan operasi.

“Kami mendapat kabar, bahwa istri Marbun warga Samosir terpaksa harus dirujuk ke rumah sakit yang ada di Medan, karena keterbatasan alat medis dan pihak rumah sakit disana menyarankan agar secepatnya dirujuk,” ujar Nimbrot Sihotang.

Lanjutnya, keluarga Marbun berangkat dari Samosir ke Rumah Sakit Pringadi Medan, dan tiba sekira pukul 01.00 Wib. Namun, setelah sampai di rumah sakit milik pemerintah ini, Marbun merasa kedatangan mereka kurang ditanggapi pihak rumah sakit.

“Marbun dan istrinya sampai ke rumah sakit Pringadi pada hari Minggu jam 01.00 Wib. Mereka mengaku kurang ditanggapi, maka Marbun menelpon ke kantor GMBB Sumut. Untuk itu, GMBB langsung berkoordinasi dengan pihak Rumah Sakit Pringadi Medan, agar istri Marbun ini langsung diberikan pelayanan yang prima, dan dapat membantu proses persalinannya dengan cepat dan aman,” ujarnya.

Setelah pihak GMBB menghubungi rumah sakit, lantas istri Marbun langsung dibawa ke ruang Unit Gawat Darurat (UGD). “Setelah kita berkoordinasi dengan rumah sakit dan mengabarkan kepada pihak keluarga Marbun, akhirnya istrinya ditangani langsung oleh Rumah Sakit Pringadi Medan. Proses persalinan ini terpaksa dirujuk ke rumah sakit yang lebih mumpuni, kerena anak dan ibunya ada kelainan, sehingga tidak memungkinkan untuk melakukan proses persalinan disana. Selain itu kondisi istrinya sudah lemas, maka pihak rumah sakit menyarankan agar dilakukan operasi demi menyelamatkan nyawa anak dan istrinya,” ujarnya.

Lanjutnya, atas persetujuan Marbun, akhirnya istrinya dioperasi. Dan sekira pukul 05.30 Wib operasi berhasil dilakukan dengan lancar. “Anaknya lahir perempuan, ini anak keenam Marbun yang lahir dengan selamat. Kami bersama The Jakarta Observer merupakan media center GMBB Sumut  terus mendampingi keluarga Marbun dari Samosir supaya dapat pelayanan yang optimal dari Rumah Sakit Umum Pringadi tersebut,” ujarnya.

Beliau juga berpesan, bahwa memberikan bantuan kepada warga yang membutuhkan merupakan program kerja GMBB Sumut. “Jadilah berintelektual baik bahasa, perbuatan dan hubungan antara sesama ummat dengan memberikan bantuan kepada warga yang membutuhkan,” ujarnya.

Sementara Marbun merasa bersyukur karena dapat pertolongan dari GMBB Sumut, dan ini merupakan kado Natal terindah baginya. Beliau juga mengucapkan terimakasih kepada GMBB Sumut atas bantuan dan pertolongan yang diberikan kepada istri dan anaknya. “Semoga segala amal dan perbuatan baik ini dibalas Tuhan, Amin,” ungkapnya. (MY Tanjung)

BERITA TERKINI

BERITA TERPOPULER